Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

De Gea Cedera, Man. United Batal Gusur Arsenal

Kompas.com - 18/05/2015, 00:00 WIB
Anju Christian

Penulis

MANCHESTER UNITED, KOMPAS.com - Manchester United hanya bermain imbang 1-1 saat menjamu Arsenal di Stadion Old Trafford, Minggu (17/5/2015). Dalam pertandingan ini, David de Gea mengalami cedera pada menit ke-74 atau delapan menit sebelum gol penyeimbang dari Theo Walcott.

Hasil ini tak mengubah posisi kedua tim di klasemen. Arsenal tetap duduk di posisi ketiga dengan 71 poin dari 36 pertandingan. Sedangkan Man. United terpaut dua poin dengan perolehan 69 angka dari 37 laga.

Selaku tuan rumah, Man. United unggul dari sisi penguasaan bola dan peluang. Berdasarkan catatan Kompas.com, pasukan Louis van Gaal menguasai 57 persen permainan dan melakukan lima tembakan ke arah gawang dari delapan usaha. Di lain sisi, Arsenal melepaskan tiga tembakan tepat sasaran dari lima percobaan. Sebagai catatan tambahan, semua peluang Arsenal terjadi pada paruh kedua.

Man. United mutlak menguasai paruh pertama, tapi baru menuai hasil pada menit ke-30. Ander Herrera sukses menyambut umpan lambung Ashley Young dari sisi kanan pertahanan Arsenal. Bola meluncur ke sudut sempit dan gagal dihalau David Ospina. Keunggulan 1-0 Man. United berlanjut sampai jeda.

Arsenal baru bangkit pada paruh kedua, Arsenal mulai bangkit dan menebar sejumlah ancaman. Salah satunya usaha tembakan Olivier Giroud pada menit ke-63. Bola ditahan dengan kaki kiri oleh De Gea.

Sayang, De Gea tak bisa melanjutkan laga karena mengalami cedera. Victor Valdes pun masuk pada menit ke-72 dan menjalani debutnya di Premier League.

Situasi ini jadi berkah untuk Arsenal. Valdes tak mampu menjaga keperawanan gawang Man. United. Delapan menit jelang waktu normal berakhir, Walcott menerima umpan panjang dari Aaron Ramsey dan menembak bola meski diadang Tyler Blackett. Bola mengenai kaki Blackett dan berbelok arah sehingga mengecoh antisipasi Valdes.

Kedua tim coba menambah gol pada sisa waktu, tapi tak berhasil. Skor 1-1 pun bertahan hingga peluit panjang.

Momen-momen penting Manchester United vs Arsenal bisa bisa dinikmati di kanal LiveScore Kompas.com versi mobile.

Susunan Pemain

Manchester United: 1-David De Gea (32-Victor Valdes 74); 25-Antonio Valencia, 4-Phil Jones, 12-Chris Smalling, 5-Marcos Rojo (42-Tyler Blackett), 8-Juan Mata, 17-Daley Blind, 21-Ander Herrera, 18-Ashley Young, 31-Marouane Fellaini, 9-Radamel Falcao (20-Robin van Persie 61)
Manajer: Louis van Gaal

Arsenal: 13-David Ospina, 34-Hector Bellerin (14-Theo Walcott 72), 4-Per Mertesacker, 6-Laurent Koscielny, 18-Nacho Monreal, 34-Francis Coquelin, 19-Santi Cazorla (10-Jack Wilshere), 16-Aaron Ramsey, 11-Mesut Ozil, 17-Alexis Alexis (20-Mathieu Flamini 90), 12-Olivier Giroud
Manajer: Arsene Wenger

Wasit: Michael Dean

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com