Pada pertandingan sebelumnya melawan Atletico Madrid di ajang Liga Champions, Ancelotti juga memasang Ramos sebagai gelandang. Menurut Ancelotti, Ramos merupakan salah satu pemain yang memiliki kemampuan lengkap.
"Ini sebuah pilihan. Sergio Ramos telah melakukan tugasnya dengan baik. Namun, kami juga memiliki opsi lain, yakni menempatkan Isco sebagai gelandang tengah," kata Ancelotti kepada AS.
"Kami tidak ingin kalah saat Ramos bermain sebagai gelandang. Ramos memiliki pengalaman dan bisa menikmati pengalamannya tersebut."
"Saya rasa sangat sulit membandingkan Ramos dengan pemain lain. Ada beberapa bek yang memiliki teknik dan lainnya memliki kualitas bertahan yang baik, seperti Fabio Cannavaro dan Franco Baresi. Namun, Ramos nyaris sempurna. Dia memiliki kepribadian, teknik, dan mampu mengontrol lini belakang. Dia hampir sempurna," ujar Ancelotti.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.