SURABAYA, KOMPAS.com — La Nyalla Mahmud Mattalitti terpilih sebagai Ketua Umum PSSI periode 2015-2019 melalui Kongres Luar Biasa (KLB) di Hotel JW Marriott, Surabaya, Sabtu (18/4/2015). Meski, pemerintah melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga telah mengeluarkan surat pembekuan untuk PSSI.
La Nyalla, yang menjabat sebagai wakil ketua umum pada periode sebelumnya, meraih 92 suara dalam pemilihan. Sementara itu, 14 suara tersisa memilih Syarif Bastaman. Tiga calon lain, yaitu Benhard Limbong, Subardi, dan Muhammaf Zein, tidak mendapatkan suara sama sekali.
"Selanjutnya, berita acara pemilihan La Nyalla sebagai ketum akan dibuat oleh Sekretaris Komite Pemilihan KLB," kata Ketua Komisi Pemilihan, Dimam Abror.
Pemilihan ketua umum awalnya melibatkan 107 pemberi suara. Namun, jumlah pemberi suara berkurang karena PSS Sleman tidak hadir.
Sekitar pukul 12.00 WIB, tiga calon memutuskan mundur dari pemilihan. Joko Driyono dan Achsanul Qosasi mundur melalui surat yang dibacakan Komisi Pemilihan. Sementara itu, Djohar Arifin mengumumkan langsung di depan podium.
Satu calon lain, Sarman Hakim, mengajukan protes lantaran surat berita acara yang diterimanya tidak menyertakan tanda tangan Sekjen Joko Driyono. Dia pun tak ingin terlibat dalam pemilihan lantaran merasa tidak ada legalitas.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.