Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Serie-A: Milan dan Lazio Menang, Inter Seri

Kompas.com - 04/04/2015, 21:56 WIB

KOMPAS.com - Hasil berbeda dialami dua tim Kota Milan pada lanjutan Serie-A, Sabtu (4/4/2015).  Kala AC Milan meraih kemenangan tandang di kandang Palermo, Inter Milan justru tertahan di Stadion Giuseppe Meazza oleh tim juru kunci Parma. 

Milan menang 2-1 berkat gol Alessio Cerci pada menit ke-37 dan Jeremy Menez pada menit ke-83. Adapun gol balasan Palermo dicetak Paulo Dybala melalui titik putih. 

Sementara itu, Inter hanya bermain imbang 1-1 melawan tim yang terlilit utang, Parma. Sempat unggul melalui gol Fredy Guarin pada menit ke-25, Inter harus puas hanya meraup satu poin lantaran Parma menyamakan kedudukan pada menit ke-44 lewat Andi Lila. 

Kendati menang, Milan masih tertahan di peringkat ke-8 dengan 41 poin dari 29 laga. I Rossoneri hanya berselisih satu poin dari Torino yang juga meraih kemenangan atas Atalanta. Adapun Inter, berada satu anak tangga di bawah Milan dengan 38 poin. 

Pada pertandingan lain, Lazio menjaga jarak dengan AS Roma yang berada di posisi kedua. Kemenangan 3-1 atas Atalanta menambah perolehan poin Lazio menjadi 55, selisih satu angka dari Roma yang berada di atasnya.  

Berikut adalah hasil Serie-A, Sabtu (4/4/2015); 

Roma 1-0 Napoli 

Gol: Pjanic 25’ 

Verona 3-3 Cesena

Gol: Toni 3’, 62’, Taleb 30’ ; Carbonero 70’, Brienza 77’, Succi 81'

Sassuolo 1-0 Chievo

Gol: Berardi 23’-p 

Cagliari 1-3 Lazio 

Gol: Sau 49’ ; Klose 31’, Biglia 60’, Parolo 90’  

Palermo 1-2 Milan 

Gol: Dybala 72’-p ; Cerci 37’, Menez 83'

Inter 1-1 Parma

Gol: Guarin 25’ ; Lila 44’

Atalanta 1-2 Torino 

Gol: Pinillia 74’ - Quagliarella 20’, Glik 39’ 

Genoa 1-1 Udinese

Gol: De Maio 19’ ; Thereau 68’ 

Fiorentina 2-0 Sampdoria 

Gol: Diamanti 61', Salah 64'

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com