Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Spanyol Gagal Lampiaskan Dendam kepada Belanda

Kompas.com - 01/04/2015, 03:43 WIB
Ferril Dennys

Penulis

AMSTERDAM, KOMPAS.com -  Tim nasional Belanda menang 2-0 atas Spanyol pada laga persahabatan yang digelar di Amsterdam Arena, Selasa atau Rabu (1/4/2015) dini hari WIB. Bagi Spanyol, kekalahan ini menyakitkan karena mereka gagal melampiaskan dendam setelah takluk 1-5 dari Belanda pada pertandingan pertama penyisihan grup Piala Dunia 2014.

Di depan pendukungnya sendiri, Belanda unggul terlebih dulu berkat gol Stefan de Vrij pada menit ke-13. Bek Lazio tersebut menggetarkan jala gawang Spanyol dengan menyundul bola dari umpan Wesley Sneijder.

Berselang tiga menit, Kiper Spanyol, David De Gea, kembali memungut bola di gawangnya sendiri setelah gagal membendung tembakan Davy Klaasen. Gol berawal dari tusukan Jetro Willems ke dalam kotak penalti tim Matador.

Pemain nomor punggung lima tersebut kemudian mengirimkan bola kepada Klaasen. Klaasen melepaskan tembakan tetapi ditepis De Gea. Namun, ia dengan cepat menembak bola liar tersebut yang berujung gol.

Kebobolan dua gol, Pelatih Spanyol Vicente del Bosque melakukan perubahan pada babak kedua. Dia memasukkan David Silva dan Vitolo untuk menggantikan Isco dan Pedro.

Meski begitu, Spanyol tetapi kesulitan mencetak gol. Del Bosque kembali memasukkan amunisi baru yakni Alvaro Morata untuk menggantikan Juanmi pada menit ke-62. Sementara di kubu tuan rumah, Guus Hiddink memainkan Bas Dost pada menit ke-79.

Namun, tak ada gol tambahan yang mampu diciptakan kedua tim hingga laga usai.

Susunan Pemain
Belanda: 1-Kenneth Vermeer; 2-Daryl Janmaat, 3-Stefan de Vrij, 4-Bruno Martins Indi, 5-Jetro Willems; 6-Daley Blind (Jonathan De Guzmán 73), 8-Davy Klaassen, 10- Wesley Sneijder (Georginio Wijnaldum 62); 7-Luciano Narsingh, 9-Klaas Jan Huntelaar (Bas Dost 79), 11-Memphis Depay

Pelatih: Guus Hiddink

Spanyol: 13-David De Gea; 2-Raul Albiol, 3-Gerard Pique (Ramos 69), 12-Daniel Carvajal, 17-Juan Bernat; 10-Cesc Fabregas, 11-Pedro (Vitolo 45), 14-Mario Suárez (San Jose 69), 20-Santi Cazorla (Andres Iniesta 76), 22-Isco (David Silva 45); 9-Juanmi (Álvaro Morata 62)

Pelatih: Vicente del Bosque

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com