Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Giroud "Jawab" Kritik Suporter Arsenal

Kompas.com - 24/03/2015, 10:04 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber Goal
LONDON, KOMPAS.com - Penyerang Arsenal, Olivier Giroud, mengaku tidak terpengaruh dengan berbagai kritik dari suporter mengenai penampilannya yang dinilai tidak konsisten di lini depan skuad The Gunners.

Pernyataan itu diungkapkan Giroud seusai memborong dua gol kemenangan 2-1 Arsenal atas Newcastle United, Sabtu (21/3/2015). Giroud kini sudah mencetak sembilan gol dari 10 laga terakhirnya.

Giroud sudah menorehkan total 13 gol dan berada di peringkat kelima pencetak gol terbanyak Premier League 2014-15. Striker Chelsea, Diego Costa dan bomber Tottenham Hotspur, Harry Kane, bersama-sama menempati peringkat pertama dengan torehan 19 gol.

"Semenjak aku berada di Arsenal, ini mungkin adalah periode terbaikku. Aku harus melanjutkannya seperti ini. Aku tidak ingin berhenti di sini," ungkap Giroud.

"Aku mencetak 16 atau 17 gol pada liga musim lalu. Aku ingin melakukannya lebih baik lagi dan khususnya membantu tim ini mencapai target. Ini adalah penting," tambah pemain asal Perancis tersebut.

Kemenangan atas Newcastle mengamankan posisi Arsenal di peringkat ketiga klasemen sementara Premier League. Skuad asuhan Arsene Wenger memiliki poin 60 dari 30 laga, atau kalah satu angka dari pesaing terdekat Manchester City di posisi kedua.

"Finis di peringkat kedua atau ketiga akan bagus, meskipun kami berharap Chelsea tergelincir. Memenangi Piala FA juga merupakan target. Aku akan melanjutkan penampilan ini. Aku merasa sangat baik di Arsenal," kata Giroud.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Juara Liga 1 2023-2024: Konsep Hasil Akhir ala Bojan Hodak

Persib Juara Liga 1 2023-2024: Konsep Hasil Akhir ala Bojan Hodak

Liga Indonesia
Gregoria Kandas di Singapore Open 2024: Kurang Puas, Problem Pergelangan Kaki

Gregoria Kandas di Singapore Open 2024: Kurang Puas, Problem Pergelangan Kaki

Badminton
STY Sebut Laga Indonesia Vs Tanzania Tak Pertaruhkan Poin FIFA

STY Sebut Laga Indonesia Vs Tanzania Tak Pertaruhkan Poin FIFA

Timnas Indonesia
Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2024: Jorge Martin Raih Pole Position, Marquez Jatuh

Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2024: Jorge Martin Raih Pole Position, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil Singapore Open 2024, Gregoria Kandas di Semifinal, Takluk dari Juara Bertahan

Hasil Singapore Open 2024, Gregoria Kandas di Semifinal, Takluk dari Juara Bertahan

Badminton
Real Madrid, di Antara Dewi Fortuna dan Saraf Baja

Real Madrid, di Antara Dewi Fortuna dan Saraf Baja

Liga Champions
Malik Risaldi Dipanggil Timnas Indonesia, Mau Cepat Adaptasi dengan Gaya STY

Malik Risaldi Dipanggil Timnas Indonesia, Mau Cepat Adaptasi dengan Gaya STY

Timnas Indonesia
Persib Juara Liga 1 2023-2024: Maung Bandung Superior, Transisi Luar Biasa

Persib Juara Liga 1 2023-2024: Maung Bandung Superior, Transisi Luar Biasa

Liga Indonesia
Como 1907 Bakal Jadi Tim 'Musafir' Serie A, Pakai Kandang Verona

Como 1907 Bakal Jadi Tim "Musafir" Serie A, Pakai Kandang Verona

Liga Italia
Dortmund Vs Madrid: Aura Spesial El Real yang Bikin Lawan Ketakutan

Dortmund Vs Madrid: Aura Spesial El Real yang Bikin Lawan Ketakutan

Liga Champions
BERITA FOTO: Persib Juara Liga 1 2023-2024, Akhir 10 Tahun Penantian

BERITA FOTO: Persib Juara Liga 1 2023-2024, Akhir 10 Tahun Penantian

Liga Indonesia
Ciro Alves Antar Persib Juara Liga 1, Sebut Bobotoh Pemain Terbaik

Ciro Alves Antar Persib Juara Liga 1, Sebut Bobotoh Pemain Terbaik

Liga Indonesia
Madrid Siap Umumkan Mbappe 48 Jam Usai Final Liga Champions

Madrid Siap Umumkan Mbappe 48 Jam Usai Final Liga Champions

Liga Spanyol
Prediksi EA Sports FC: Dortmund Kalahkan Madrid dengan 10 Pemain di Final

Prediksi EA Sports FC: Dortmund Kalahkan Madrid dengan 10 Pemain di Final

Liga Champions
Manajer Timnas U20 Ungkap Tujuan Kedatangan Fabregas

Manajer Timnas U20 Ungkap Tujuan Kedatangan Fabregas

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com