Pemain Spanyol itu mengalami kesulitan sejak bermain di Serie-A pada musim panas lalu. Selama setengah tahun berkostum Milan, mantan penyerang Atletico Madrid dan Liverpool ini baru mencetak satu gol, dan kini dia mengalami masalah dengan cedera engkel.
Tampaknya Milan tak tertarik untuk melanjutkan masa peminjaman Torres. Menurut Mirror, Rossoneri akan segera mengirim pulang striker berusia 30 tahun itu ke Stamford Bridge pada bulan Januari, yang berarti 18 bulan lebih awal dari jadwal.
Chelsea pun enggan membawa pulang pemainnya tersebut. Spekulasi yang beredar, Torres akan masuk daftar pemain yang dilepas, bahkan dengan status bebas transfer, pada bursa transfer musim dingin.
AS melaporkan pada Jumat (12/12/2014), bahwa klub yang telah membesarkan Torres, Atletico, tertarik memboyong kembali ke Vicente Calderon, pemain dengan julukan El Nino ini. Tetapi Mirror menyebutkan bahwa Atletico membatalkan niatnya lantaran Milan ingin Alessio Cerci menjadi pengganti.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.