Pelatih Persela, Eduard Tjong menuturkan, Laskar Joko Tingkir memang perlu bermain hati-hati ketika menghadapi Semen Padang. Itu karena kepercayaan diri Kabau Sirah sangat tinggi, usai mengalahkan juara bertahan Persipura Jayapura.
"Kami perlu mewaspadai motivasi tanding mereka. Selain itu, Semen Padang juga bermain di kandang sendiri," tuturnya kepada Surya (Tribunnews.com Network), Sabtu (11/10/2014).
Pada laga kedua yang dihelat Rabu (8/10), Kabau Sirah mampu menunjukkan dominasi permainan. Semen Padang mampu unggul tipis 1-0 atas tim Mutiara Hitam di Stadion H Agus Salim.
Melihat hasil positif di kandang, maka pemain Semen Padang berusaha meraih hal serupa saat menjamu Persela.
"Padahal sebenarnya mereka bukan jago kandang, karena lebih banyak menang saat away. Namun begitu, kami tetap tak mau setengah-setengah karena Persela butuh poin," tegasnya.
Hingga saat ini, Persela masih berada di dasar klasemen Grup K dengan raihan 1 poin, hasil dari sekali kalah dan sekali seri. Dengan demikian, Persela wajib menuai poin di kandang Semen Padang demi menjaga peluang lolos ke semifinal.
"Kami tak boleh kalah dan harus meraih poin," urai pria yang akrab disapa Edu ini.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.