Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Casillas Kiper Terbaik dalam Sejarah Spanyol

Kompas.com - 11/09/2014, 23:04 WIB
KOMPAS.com - Stopper Atletico Madrid, Miguel Angel Moya, memuji penjaga gawang Real Madrid, Iker Casillas. Menurutnya, kapten El Real itu masih menjadi penjaga gawang terbesar yang pernah dimiliki Spanyol.

Moya, yang dibeli pada bursa transfer musim panas ini dari Getafe, setelah sempat memperkuat Real Mallorca dan Valencia, tampil impresif pada awal musim ini bersama klub barunya. Akhir pekan ini, dia akan melakoni derbi Madrid sehingga akan melawan Casillas, Sabtu (13/9/2014).

Pemain berusia 30 tahun tersebut sangat antusias menghadapinya karena dia untuk pertama kalinya merasakan atmosfer derbi ibu kota Spanyol.

"Ini menjadi titik yang tinggi dalam karierku, terutama bermain melawan Iker," ujar Moya. "Aku ingat ketika pertama kali bermain pada usia 20 tahun. Casillas, juga muda karena berusia 23 tahun, tetapi dia sudah bermain di level tinggi selama lima tahun. Dia penjaga gawang yang hebat. Dia kiper terbaik dalam sejarah sepak bola Spanyol."

"Ketika anda bermain untuk sebuah tim seperti Real Madrid, anda selalu mendapatkan tekanan dan komentar, tetapi Iker sudah menghadapinya selama bertahun-tahun dan tahu bagaimana mengatasinya."

Moya pun berbicara tentang pertandingan yang akan berlangsung di Santiago Bernabeu. Menurutnya, segala kemungkinan bisa terjadi, tetapi dia berharap sesuatu yang mirip dengan leg pertama Piala Super Spanyol ketika mereka bermain imbang 1-1.

"Madrid mengambil inisiatif sejak awal dan kami harus menghalangi peluang mereka mencetak gol. Madrid memiliki pemain yang punya penyelesaian bagus, tetapi kami juga tim yang sangat berbahaya dalam serangan," ujarnya.

"Jika pertandingan berlangsung seperti pada leg pertama, dengan tidak banyak peluang secara umum, maka bisa ditentukan seperti hari tersebut, ketika Raul Garcia mencetak gol dari tendangan pojok."

"Oleh karena itu, strategi akan menjadi sangat penting pada akhir pekan ini."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com