Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tinggalkan QPR, Julio Cesar Bergabung dengan Benfica

Kompas.com - 20/08/2014, 02:28 WIB
KOMPAS.com - Penjaga gawang tim nasional Brasil, Julio Cesar, sepakat menandatangani kontrak berdurasi dua tahun dengan Benfica. Mantan kiper Inter Milan ini memutuskan hengkang dari klub Premier League, Queens Park Rangers.

Pemain berusia 34 tahun ini bergabung dengan QPR pada 2012 dan hanya tampil sebanyak 24 kali sebelum dipinjamkan ke klub MLS, Toronto. Cesar kalah bersaing dengan Robert Green, yang membuatnya tak memiliki banyak menit untuk bermain bersama klub London itu.

Benfica memanfaatkan situasi yang tengah dihadapi Cesar. Klub raksasa Liga Portugal ini pun mengajukan tawaran, yang mendapat respons positif dari kiper nomor satu Brasil selama putaran final Piala Dunia 2014 lalu.

Awalnya, Cesar termasuk pemain top yang digaet QPR dari Inter dengan durasi kontrak selama empat tahun. Tetapi seiring perjalanan waktu, di mana dia gagal mempertahankan QPR dari petaka degradasi, posisi Cesar mulai goyah. Manajer Harry Redknapp lebih memilih Green sebagai kiper utama QPR, yang kini kembali promosi ke Premier League.

Selama masa peminjaman di Toronto, Cesar memperlihatkan performa bagus sehingga pelatih Luiz Felipe Scolari memanggilnya untuk membela Brasil di Piala Dunia. Dia kembali menampilkan permainan bagus, termasuk menahan penalti pemain Cile dalam drama adu penalti di putaran kedua turnamen tersebut.

Sayang, Cesar tak mampu membawa Brasil menuju final karena di babak empat besar gawangnya menjadi bulan-bulanan Jerman karena Selecao menyerah 1-7. Mereka pun gagal meraih hasil bagus saat perebutan posisi ketiga karena ditaklukkan Belanda 0-3.

Kini, Cesar diharapkan bisa membawa Benfica menjadi juara Portugal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Dailymail
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com