LONDON, Kompas.com — Upaya Jose Mourinho tak main-main untuk mengembalikan kejayaan klub Inggris Chelsea musim depan. ”The Blues” menggelontorkan dana 82 juta poundsterling atau Rp 1,64 triliun untuk merekrut tiga pemain dalam sebulan terakhir. Mereka paling agresif di Liga Inggris.

Filipe Luis menjadi rekrutan terbaru klub milik taipan Rusia, Roman Abramovich, itu. Bek kiri itu dibeli dari Atletico Madrid 20 juta pounds (Rp 400 miliar). Pemain asal Brasil tersebut tampil gemilang musim lalu dan turut membantu Atletico menjadi kampiun Liga Spanyol dan lolos ke final Liga Champions.

”Saya sudah lama menginginkannya. Luis tangguh menjaga lini belakang dan agresif membantu serangan dari kiri. Persis seperti Ashley Cole,” ungkap Mourinho. Ia lega karena akhirnya mendapatkan pengganti sepadan setelah Cole memutuskan pindah ke klub Italia, AS Roma.

Sebelumnya, si ”Biru” telah mendapatkan striker Diego Costa dari Atletico dan gelandang Cesc Fabregas dari Barcelona. Costa, yang mengoleksi 27 gol di Liga Spanyol musim lalu, dibeli seharga 32 juta pounds. Adapun Fabregas direkrut dengan biaya 30 juta pounds.

Costa diharapkan bisa mengatasi buruknya kinerja lini depan The Blues musim lalu. Kebetulan, raksasa Liga Inggris itu hanya memiliki Fernando Torres di lini depan setelah melepas Samuel Eto’o dan Demba Ba.

Adapun Fabregas diplot menjadi pengganti Frank Lampard yang dilepas karena kian menua. ”Dia gelandang serba bisa yang piawai mengumpan dan jitu memanfaatkan peluang di depan gawang. Itu akan memberikan dimensi berbeda dalam permainan Chelsea musim depan,” ujar Mourinho.

Menurut pria asal Portugal itu, klubnya punya bujet hingga 150 juta pounds (Rp 3 triliun) pada bursa transfer kali ini. Itu termasuk pendapatan 58 juta pounds hasil penjualan David Luiz ke Paris Saint-Germain (PSG) dan Demba Ba ke Besiktas.

The Blues pun menjadi klub Inggris paling agresif di bursa transfer. Belakangan, mereka siap bersaing dengan Arsenal untuk mendapatkan gelandang Real Madrid, Sami Khedira. Chelsea juga tengah mencari bek tangguh sebagai pengganti Luiz. ”Saya masih ingin merekrut 2-3 pemain lagi,” kata Mourinho.

Liverpool juga boleh dibilang ”gila-gilaan” dalam belanja pemain. Uang 70 juta pounds hasil penjualan Luis Suarez ke Barcelona membuat tim asuhan pelatih Brendan Rodgers itu leluasa memperkuat diri.

Sejauh ini, si ”Merah” telah merekrut empat pemain, yakni Rickie Lambert (4 juta pounds), Emre Can (8 juta pounds), Adam Lallana (25 juta pounds), dan yang terbaru gelandang asal Serbia, Lazar Markovic, yang dibeli dari Benfica (20 juta pounds).

Liverpool juga tertarik mendatangkan dua pemain depan papan atas, yakni Edinson Cavani dan Antoine Griezmann. Manajemen ”The Reds” menyiapkan 40 juta pounds untuk merayu PSG agar bersedia melepas, Cavani, striker asal Uruguay itu.

Adapun untuk Griezmann, pemain muda Perancis yang tampil apik di Piala Dunia 2014, si Merah bersedia membayar 28 juta pounds. ”Kami membutuhkan cukup banyak pemain berkualitas untuk bersaing di Liga Inggris dan Liga Champions Eropa,” ujar Rodgers.

Navas ke Madrid

Dari Liga Spanyol, Real Madrid memenangi persaingan dengan Bayern Muenchen dalam mendapatkan kiper timnas Kosta Rika, Keylor Navas. Navas yang bermain gemilang di Piala Dunia direkrut seharga 7,9 juta pounds. Kabar ini cukup mengejutkan mengingat penjaga gawang berusia 27 tahun itu sudah bertemu dengan petinggi Muenchen beberapa hari lalu.

”Agen meminta saya untuk bersabar dulu karena Madrid juga tertarik. Ketika mereka benar-benar serius, saya tak berpikir dua kali. Mereka tim terbaik di dunia,” kata Navas. Ia bakal menggantikan posisi Diego Lopez yang kemungkinan dijual.

Tim asuhan pelatih Carlo Ancelotti itu juga tengah mencoba merekrut gelandang Kolombia, James Rodriguez. ”Jika AS Monaco mau menjualnya dengan harga yang sesuai, kami tentu saja tertarik,” kata Ancelotti.

Di sisi lain, sang rival Barcelona masih berencana mendatangkan bek Jerman, Mats Hummels, meski telah mendapat Suarez, Ivan Rakitic, dan Claudio Bravo. (bbc/the guardian/riz)