Valdes meninggalkan Camp Nou pada akhir musim 2013/14 setelah menolak memperpanjang kontrak bersama The Catalans, lantaran ingin mencari tantangan di luar Spanyol. Dia dikabarkan akan pindah ke Monaco.
Namun cedera serius pada lutut menjelang akhir musim lalu, membuat masa depan Valdes digantung. Langkahnya menuju Monaco menjadi tersendat karena proses penyelesaian transfer pemain berusia 32 tahun itu ditunda.
Kini, seiring perkembangan kondisinya yang kian membaik, Valdes dilaporkan sudah melewati tes medis. Demikian menurut laporan Marca. Kesepakatan awal telah dilakukan, sebelum menyelesaikan proses perpindahan.
Valdes diharapkan sudah fit untuk bermain pada bulan November. Jika demikian, maka proses transfer akan diselesaikan sambil melihat perkembangan dari hasil evaluasi medis.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.