Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Van Gaal Runtuhkan Tradisi Manchester United

Kompas.com - 19/05/2014, 21:16 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

MANCHESTER, KOMPAS.com - Louis van Gaal akan menjadi manajer Manchester United selama tiga tahun, terhitung sejak musim 2014-2015. Dengan begitu, baik MU maupun Van Gaal menorehkan sejarah baru.

Bagi MU, Van Gaal merupakan orang luar Britania Raya pertama yang menjadi pelatih mereka. Sementara bagi Van Gaal, MU akan menjadi klub Inggris pertama yang dilatihnya.

Seperti dilansir World Football, selama ini Manchester United telah dibesut oleh 20 manajer yang semuanya berasal dari Britania Raya. Terakhir, klub yang bermarkas di Old Trafford itu ditangani oleh Ryan Giggs sebagai manajer sementara, menggantikan tempat David Moyes.

Berikut ini adalah para manajer Manchester United sepanjang sejarah:

1/7/1892 - 30/6/1900: Alfred Harold Albut (Inggris)
1/7/1900 - 30/9/1903: James West (Inggris)
10/10/1903 - 9/9/1912: Ernest Mangnall (Inggris)
28/10/1912 - 28/12/1914: John Bentley (Inggris)
29/12/1914 - 31/10/1921: Jack Robson (Inggris)
1/11/1921 - 7/10/1926: John Chapman (Skotlandia)
9/10/1926 - 12/4/1927: Lal Hilditch (Inggris)
13/4/1927 - 8/11/1931: Herbert Bamlett (Inggris)
9/11/1931 - 13/7/1932: Walter Crickmer (Inggris)
13/7/1932 - 7/11/1937: Scott Duncan (Skotlandia)
9/11/1937 - 14/2/1945: Walter Crickmer (Inggris)
19/2/1945 - 30/6/1969: Matt Busby (Skotlandia)
7/02/1958 - 30/6/1958: Jimmy Murphy (Wales)
11/8/1969 - 29/12/1970: Wilf McGuinness (Inggris)
29/12/1970 - 7/6/1971: Matt Busby (Skotlandia)
8/6/1971 - 19/12/1972: Frank O'Farrell (Irlandia)
01/12/1972 - 30/6/1977: Thomas Docherty (Skotlandia)
1/7/1977 - 30/4/1981: Dave Sexton (Inggris)
1/6/1981 - 6/11/1986: Ron Atkinson (Inggris)
6/11/1986 - 30/6/2013: Alex Ferguson (Skotlandia)
1/7/2013 - 21/4/2014: David Moyes (Skotlandia)
22/4/2014 - 30/6/2014: Ryan Giggs (Wales)
01/7/2014 - ...: Louis van Gaal (Belanda)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com