Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Sampaikan Rasa Empati atas Kecelakaan Malaysia Airlines

Kompas.com - 22/03/2014, 01:38 WIB
Dani Prabowo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Salah satu klub sepak bola papan atas di Premier League, Liverpool, berempati atas hilangnya pesawat Malaysia Airlines MH370 beberapa waktu lalu. Hal tersebut disampaikan Liverpool melalui akun Twitter resmi milik klub itu.

Pemberian ucapan empati itu dilakukan bukan tanpa dasar. Salah seorang wanita bernama Maira Elizabeth Nari pada Minggu (16/3/2014) lalu, melalui akun Twitter miliknya, @Gorgxous_, menuliskan perasaan sedih yang ia rasakan. Maira merupakan putri dari Kepala Pramugara Andrew Nari yang kebetulan sedang bertugas di dalam pesawat MH370 itu.

"Daddy, Liverpool us winning the game. Come home, and so you can watch the game! You never miss watching the game. It's your very first time. :')" tulis Maira melalui akun, Minggu.

Pada hari yang sama, Liverpool rupanya tengah bertanding di Stadion Old Trafford melawan tim tuan rumah, Manchester United. Saat itu, Liverpool memperoleh kemenangan telak 3-0 atas MU.

Menurut Maira, ayahnya merupakan salah seorang fans berat Liverpool yang tidak pernah melewatkan setiap pertandingan tim itu. Akan tetapi pertandingan Liverpool melawan MU kemarin merupakan kali pertama ayahnya tidak menonton.

Postingan Twitter Maira itu baru mendapat respons dari Liverpool pada Rabu (19/3/2014). Melalui akun @LFC, Liverpool menyatakan keprihatinannya.

"@Gorgxous_ Just to let you know that we are thinking of your father & all those still missing from flight #MH370 Be strong. YNWA," demikian tulis Liverpool.

Hingga berita ini diturunkan, setidaknya sudah lebih dari 4.200 kali tulisan itu disebar, dan sekitar 1.900 akun menjadikan tulisan itu favorit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Badminton
Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Sports
BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

Liga Indonesia
Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

Liga Champions
Dortmund Vs Real Madrid, Cara Die Borussen Matikan Mesin Gelar Los Blancos

Dortmund Vs Real Madrid, Cara Die Borussen Matikan Mesin Gelar Los Blancos

Liga Champions
Persib Juara Liga 1 2023-2024: Konsep Hasil Akhir ala Bojan Hodak

Persib Juara Liga 1 2023-2024: Konsep Hasil Akhir ala Bojan Hodak

Liga Indonesia
Gregoria Kandas di Singapore Open 2024: Kurang Puas, Problem Pergelangan Kaki

Gregoria Kandas di Singapore Open 2024: Kurang Puas, Problem Pergelangan Kaki

Badminton
STY Sebut Laga Indonesia Vs Tanzania Tak Pertaruhkan Poin FIFA

STY Sebut Laga Indonesia Vs Tanzania Tak Pertaruhkan Poin FIFA

Timnas Indonesia
Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2024: Jorge Martin Raih Pole Position, Marquez Jatuh

Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2024: Jorge Martin Raih Pole Position, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil Singapore Open 2024, Gregoria Kandas di Semifinal, Takluk dari Juara Bertahan

Hasil Singapore Open 2024, Gregoria Kandas di Semifinal, Takluk dari Juara Bertahan

Badminton
Real Madrid, di Antara Dewi Fortuna dan Saraf Baja

Real Madrid, di Antara Dewi Fortuna dan Saraf Baja

Liga Champions
Malik Risaldi Dipanggil Timnas Indonesia, Mau Cepat Adaptasi dengan Gaya STY

Malik Risaldi Dipanggil Timnas Indonesia, Mau Cepat Adaptasi dengan Gaya STY

Timnas Indonesia
Persib Juara Liga 1 2023-2024: Maung Bandung Superior, Transisi Luar Biasa

Persib Juara Liga 1 2023-2024: Maung Bandung Superior, Transisi Luar Biasa

Liga Indonesia
Como 1907 Bakal Jadi Tim 'Musafir' Serie A, Pakai Kandang Verona

Como 1907 Bakal Jadi Tim "Musafir" Serie A, Pakai Kandang Verona

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com