Fiorentina takluk berkat gol semata wayang Kwadwo Asamoah pada menit ke-42. Kekalahan itu membuat posisi Fiorentina tidak beranjak dari peringkat keempat dengan 27 poin.
"Ketika Anda bermain melawan Juventus, banyak hal bergantung kepada mereka. Kami bermain sangat ke dalam pada babak pertama. Meski begitu, Juventus tidak memiliki banyak peluang," ujar Montella.
"Itu bukan permainan yang ingin kami tampilkan dan kami bermain lebih menyerang pada babak kedua dengan menciptakan beberapa peluang untuk menyamakan kedudukan. Ini sangat disayangkan," tambahnya.
Menurut catatan Soccernet, sepanjang laga, Juventus menguasai bola sebanyak 51 persen dan menciptakan dua peluang emas dari 13 usaha. Adapun tim tamu melepaskan 11 tembakan tanpa satu pun tepat mengarah ke gawang.
"Semua orang tahu Juventus adalah tim yang sangat uat di segala aspek. Jadi, sejujurnya, saya berpikir, Fiorentina bermain sangat bagus pada babak kedua dan bisa menyamakan kedudukan," kata Montella.
"Tim perlahan mendapatkan kepercayaan diri dan tekanan yang kami rasakan menurun. Saya puas dengan reaksi yang kami tunjukkan setelah babak pertama yang tidak biasa bagi kami," tambahnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.