Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bungkam Barito, Arema di Puncak Klasemen

Kompas.com - 21/02/2014, 21:37 WIB
Kontributor Malang, Yatimul Ainun

Penulis


MALANG, KOMPAS.com - Arema Cronus Indonesia berhasil mengalahkan Barito Putera dengan skor 2-0 dalam laga lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Jumat (21/2/2014) malam. Dengan kemenangan ini, Singo Edan untuk sementara kokoh di puncak klasemen wilayah barat dengan merangkum 15 poin.

Sejak menit pertama, kedua tim langsung melakukan jual beli serangan. Namun, gawang ke dua tim terlihat sama-sama susah ditembus. Jangkar pertahan sama-sama kokoh. Namun, pada menit ke 12, petaka menimpa tim Barito.

Abanda Herman diganjar kartu merah oleh wasit Muslimin setelah melanggar Ahmad Bustomi. Abanda diusir karena tak terima dengan kartu kuning yang diberikan wasit. Abanda melakukan protes sembari menanduk wajah wasit dengan kepalanya. Tanpa pikir panjang, wasit mengeluarkan kartu merah.

Unggul jumlah pemain,  Singo Edan terus melakukan serangan. Perjuangan mereka membuahkan hasil setelah Bustomi mencetak gol pada menit ke-42.  Bustomi berhasil menaklukkan kiper Aditya melalui tendangan bebas yang dieksekusinya dari luar kotak penalti.

Selepas turun minum, giliran Samsul arif yang mencatatkan namanya di papan skor lewat gol yang diciptakannya pada menit ke-51, Samsul Arif berhasil mengandakan keunggulan timnya melalui tendang kerasnya dari luar kotak penalti.

Tak puas dengan 2 gol, pelatih Suharno memasukkan Gustavo Lopes menggantikan Samsul Arif di menit 57. Namun, kehadiran Lopes, tak mampu menambah pundi-pundi gol Arema. Skor 2-0 untuk keunggulan Arema bertahan hingga laga usai.

Susunan Pemain
Arema Cronus: Kurnia Meiga (PG), Victor Igbonefo, Purwaka Yudi, Theirry Gathussi, Benny Wahyudi, Juan Revi, Ahmad Bustomi, I Gede Sukadana, Alberto Goncalves, Samsul Arif, Cristian Gonzales.

Barito Putra: Aditya Harlan (PG), Agus Cima, Abanda Herman, Guntur Ariyadi, Fathurrahman, Syahroni, Tonnie Harry Cusell, Dedy Hartono, Rizky Rizaldipora, Saka Bangura, James Koko Lomell.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Internasional
Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Liga Indonesia
Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Internasional
Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Internasional
Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Internasional
Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com