Saat ini, City menguasai klasemen dengan nilai 53 hasil 17 kali menang, dua kali imbang, dan empat kali kalah. Empat kekalahan itu dialami City ketika melawan Cardiff City, Aston Villa, Chelsea, dan Sunderland.
Adapun tempat kedua dan ketiga dihuni Arsenal dan Chelsea, dengan nilai 52 dan 50.
Pada lanjutan Premier League pekan ke-24, Minggu (2/2/2014) City akan menjamu Chelsea di Etihad Stadium. City diunggulkan menang mengingat mereka selalu menang ketika bermain di kandang pada Premier League 2013-2014 sejauh ini.
"Manchester City adalah tim terbaik saat ini. Jadi, setiap orang menyampaikan kesimpulannya. Saya mengakui kekuatan, kualitas, dan pemain-pemain luar biasa yang mereka miliki. Namun, jangan lupa, mereka kalah dalam empat laga di kandang lawan. Jadi, mereka pasti punya kelemahan," ulas Wenger.
"Berikutnya, mereka memiliki jadwal lebih berat dibanding kami. Ya, mereka favorit. Saya setuju dengan itu. Anda tak bisa mengatakan sebuah tim yang mencetak lebih dari seratus gol tak memiliki kualitas."
"Mereka berkualitas tinggi, tetapi itu menjadi target yang lebih besar bagi kami untuk berada di depan mereka. Ini akan fantastis dan menurut saya, kami bisa melakukannya," tutur Wenger.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.