"Aku tidak tahu para pemain Arema secara individu. Namun, aku dengar Arema merupakan klub besar di Indonesia. Karena itulah, kami ingin menampilkan pertandingan yang bagus," kata Van der Vaart dalam jumpa pers di Hotel Shangri-La, Jakarta, Minggu (5/1/2014).
"Kami akan melawan tim yang bagus. Ini akan menjadi pertandingan menarik. Kami juga butuh meningkatkan kebugaran jelang dimulainya paruh musim kedua Bundesliga," lanjut pemain asal Belanda itu.
Saat ditanya mengenai peluang Belanda di Piala Dunia 2014, Van der Vaart menganggap turnamen tersebut cukup sulit untuk dimenangi.
"Belanda butuh sedikit keberuntungan untuk menjadi juara dunia. Kita lihat saja nanti," pungkas pemain didikan akademi Ajax Amsterdam itu.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.