Saat ini, City untuk sementara memimpin klasemen dengan nilai 44 dari 20 kali bertanding. Namun City bisa saja kembali digeser Arsenal, jika anak asuh Arsene Wenger sanggup mengalahkan Cardiff City dalam laga yang akan dihelat di Stadion Emirates, beberapa saat lagi. Saat ini, Arsenal berada di peringkat kedua dengan nilai 42, dengan jumlah pertandingan yang lebih sedikit dibanding City.
Dalam laga tersebut, City memperoleh peluang pertama pada menit ketiga. Namun tendangan Edin Dzeko dari tengah kotak penalti Swansea masih menyamping di sisi kiri gawang Gerhard Tremmel.
Tak mau kalah, Swansea membalas selang dua menit kemudian. Melalui sebuah serangan balik, Wilfried Bony mendapatkan ruang tembak di depan kotak penalti City. Namun sayang, tendangannya masih melebar di sisi kiri gawang yang dihaga Joe Hart.
Gol The Citizens akhirnya datang pada menit ke-14. Berawal dari tendangan sudut yang dilakukan Samir Nasri, bola yang coba dibuang Jonathan De Guzman justru jatuh ke kaki Fernandinho yang berdiri bebas di tengah kotak penalti. Tanpa ampun, ia langsung melepaskan tendangan keras yang bersarang di dalam gawang Swansea.
Setelah itu, pemain tim tuan rumah mencoba membalas. Pada menit ke-24, Guzman membuang peluang emas untuk mencetak gol. Tinggal berhadapan satu lawan satu dengan Hart, tendangannya justru tepat mengarah ke kiper tim nasional Inggris tersebut.
Pada menit ke-37, sepakan Ashley Williams sempat mengenai tangan Vincent Kompany di dalam area terlarang. Namun wasit tidak memutuskan ada pelanggaran.
Gol yang ditunggu-tunggu publik Stadion Liberty akhirnya datang pada injury time babak pertama. Memanfaatkan umpan silang dari De Guzman, Bony melepaskan sundulan yang bersarang di pojok kanan gawang Hart. Skor 1-1 bertahan hingga jeda istirahat.
Memasuki babak kedua, City kembali unggul pada menit ke-58. Memanfaatkan kemelut di depan gawang Swansea, Yaya Toure melepaskan tendangan yang bersarang di pojok kiri gawang Tremmel.
Alexander Kolarov membawa City menjauh pada menit ke-66, setelah Tremmel tak kuasa menepis tendangan kerasnya dari tengah kotak penalti.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.