Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Awal Januari, Trofi Piala Dunia Tiba di Indonesia

Kompas.com - 13/12/2013, 07:11 WIB
Ary Wibowo,
Okky Herman Dilaga

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Piala Dunia 2014 sudah di depan mata. Coca-Cola sebagai official sponsor of the FIFA World Cup™ akan menghadirkan trofi Piala Dunia FIFA di Jakarta, 6-8 Januari 2014.

Pada September lalu, Coca-Cola bersama FIFA meluncurkan program ini di Rio de Janeiro, Brasil. Itulah tempat awal trofi Piala Dunia FIFA yang akan memulai perjalanan berkeliling dunia menempuh jarak lebih dari 149.000 km.

"Merupakan kebanggaan bagi kami untuk kembali bekerja sama dengan FIFA menyelenggarakan FIFA World Cup™ Trophy Tour untuk ketiga kalinya pada tahun ini. Piala Dunia merupakan pesta yang dirayakan oleh setiap orang di seluruh penjuru dunia dan trofi Piala Dunia FIFA telah menjadi simbol sepak bola yang paling ikonik, yang membawa inspirasi bagi jutaan orang, tentunya juga bagi masyarakat Indonesia," kata Public Affairs and Communication Director Coca-Cola Indonesia, Titie Sadarini.

Rangkaian FIFA World Cup™ Trophy Tour ini dimulai dari 12 September 2013 di Rio de Janeiro, Brasil, dan akan berlangsung selama lebih kurang sembilan bulan hingga berakhir kembali di Brasil pada Juni 2014. FIFA World Cup™ Trophy Tour dijadwalkan tiba di Jakarta pada tanggal 6 Januari 2014, menutup agenda tur di Asia Tenggara.

Seperti kunjungannya di negara-negara lainnya, trofi Piala Dunia FIFA juga dijadwalkan akan mendatangi Istana Negara untuk disambut oleh Kepala Negara pada 7 Januari 2014. Setelah serangkaian acara, masyarakat dapat melihat langsung trofi Piala Dunia FIFA di Jakarta Convention Center (JCC) pada 8 Januari 2014 mulai pukul 08.00-22.00 WIB.

Dalam kesempatan tersebut, masyarakat dapat berfoto bersama trofi Piala Dunia FIFA, serta berpartisipasi dalam berbagai acara dan aktivasi seru dari Coca-Cola, seperti permainan interaktif, foosball competition, serta menikmati hiburan bernuansa Brasil.

Untuk mendapatkan tiket masuk ke dalam JCC, para pengunjung hanya perlu menukarkan 2 (dua) label botol plastik Coca-Cola ukuran 1L atau 1,5L edisi khusus FIFA World Cup Trophy Tour 2014 di counter-counter yang tersebar di Puri Indah Mall, Summarecon Mall Bekasi, La Piazza Mall Kelapa Gading, dan Cilandak Town Square pada tanggal 3-5 Januari 2014 pukul 10.00-21.00 WIB. Tanda masuk tersedia untuk 15.000 penukar pertama.

“Kunjungan FIFA World Cup™ Trophy Tour pada perayaan Piala Dunia empat tahun lalu di Indonesia mendapat antusiasme yang sangat tinggi. Tahun ini, kami tentunya akan hadirkan banyak keseruan baru, baik dari konten acara, aktivasi digital, bahkan hiburan yang tentunya membawa nuansa perayaan Piala Dunia untuk memberikan pengalaman terbaik bagi para pencinta sepak bola di tanah air,” Pungkas Titie Sadarini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Inggris Vs Slovakia 2-1: Lewati Lubang Jarum, The Three Lions ke Perempat Final

Hasil Inggris Vs Slovakia 2-1: Lewati Lubang Jarum, The Three Lions ke Perempat Final

Internasional
Link Live Streaming Spanyol Vs Georgia, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Spanyol Vs Georgia, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Lawan Australia di Semifinal Piala AFF U16 2024, Indonesia Diminta Tampil Lepas

Lawan Australia di Semifinal Piala AFF U16 2024, Indonesia Diminta Tampil Lepas

Timnas Indonesia
Tak Khawatir Tekanan Bonek Persebaya, Malik Risaldi Siap Jadikan Motivasi

Tak Khawatir Tekanan Bonek Persebaya, Malik Risaldi Siap Jadikan Motivasi

Liga Indonesia
Indonesia Kembali Bertemu Arab Saudi-China, Kurniawan Yakin Hasil Berbeda

Indonesia Kembali Bertemu Arab Saudi-China, Kurniawan Yakin Hasil Berbeda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Inggris Vs Slovakia, Kickoff 23.00 WIB

Link Live Streaming Inggris Vs Slovakia, Kickoff 23.00 WIB

Internasional
Arsan Makarin Ungkap Alasan Hengkang dari Persib ke Liga 2

Arsan Makarin Ungkap Alasan Hengkang dari Persib ke Liga 2

Liga Indonesia
Manuel Suarez Debut, Prawira Bandung Kalahkan Satya Wacana Salatiga

Manuel Suarez Debut, Prawira Bandung Kalahkan Satya Wacana Salatiga

Sports
Klasemen MotoGP Usai GP Belanda 2024, Jorge Martin Masih Teratas

Klasemen MotoGP Usai GP Belanda 2024, Jorge Martin Masih Teratas

Motogp
Hasil MotoGP Belanda 2024: Bagnaia Sempurna, Ducati Raja di Assen

Hasil MotoGP Belanda 2024: Bagnaia Sempurna, Ducati Raja di Assen

Motogp
Link Live Streaming MotoGP Belanda 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Belanda 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Rapor Merah Luciano Spalletti di Mata Media-media Italia

Rapor Merah Luciano Spalletti di Mata Media-media Italia

Internasional
Pemain Sayap Persib Hengkang ke Klub Liga 2 PSPS Riau

Pemain Sayap Persib Hengkang ke Klub Liga 2 PSPS Riau

Liga Indonesia
Copa America 2024: Kondisi Membaik, Messi Diharapkan Main di Perempat Final

Copa America 2024: Kondisi Membaik, Messi Diharapkan Main di Perempat Final

Internasional
Problema Utama Timnas Italia di Mata Fabio Capello

Problema Utama Timnas Italia di Mata Fabio Capello

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com