Thohir, pengusaha asal Indonesia, juga menepis rumor bahwa dia sudah melakukan pembicaraan dengan Walter Sabatini. Menurutnya, sejauh ini dia belum berbicara dengan siapa pun.
"Saya tidak pernah berbicara dengan mereka," ujarnya seperti dikutip dari Football Italia. "Saya tidak meminta mereka untuk datang ke Inter."
Thohir kemudian menanggapi pertanyaan tentang pemain baru pada bursa transfer bulan Januari mendatang. Pasalnya, ada kabar pemilik klub DC United ini mengincar pemain Belgia berdarah Indonesia, Radja Nainggolan.
"Nainggolan? Saya juga belum berbicara dengannya, atau dengan pemain lain. Proyek kami panjang. Kami ingin memperbaiki stabilitas klub selama beberapa tahun ke depan."
"Saya akan segera berbicara dengan Mazzarri dan Branca, dan kami akan melihat situasi, berbicara tentang kemungkinan transfer pada bulan Januari."
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.