MILAN, KOMPAS.com — Tim nasional Jerman merasakan kesedihan atas cedera yang dialami Sami Khedira saat tampil dalam laga persahabatan melawan Italia di Giuseppe Meazza, Jumat (15/11/2013).
Khedira mengalami cedera lutut seusai berbenturan dengan Andrea Pirlo pada menit ke-67. Pemain Real Madrid tersebut langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan. Pelatih Joachim Loew memilih Sven Bender untuk menggantikan Khedira.
"Suasana sedih di ruang ganti. Bukan karena imbang, melainkan karena Sami tampaknya mengalami cedera parah," ujar Loew.
Loew mengaku belum mengetahui berapa lama Khedira bakal absen. "Fakta bahwa dia dilarikan ke rumah sakit sudah menunjukkan pertanda yang tidak bagus," tutur Loew.
Dengan demikian, Khedira dipastikan absen saat Der Panzer melawan Inggris di Wembley, Selasa (19/11/2013).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.