Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yang Sudah dan Terancam Ikuti Jejak Bale

Kompas.com - 22/10/2013, 00:54 WIB
Lariza Oky Adisty

Penulis

KOMPAS.com — Delapan negara Eropa memperebutkan empat tiket sisa ke Piala Dunia 2014 di Brasil, menyusul sembilan negara lain yang sudah lebih dulu lolos sebagai juara grup di babak kualifikasi zona Eropa. Sementara 36 negara lain harus merelakan kesempatan melangkah ke Brasil karena gagal bersaing.

Salah satu negara yang gagal lolos adalah Wales, yang hanya menempati peringkat ke-5 Grup A zona Eropa. Absennya Wales—yang hanya satu kali tampil di Piala Dunia 1958—berarti pencinta sepak bola di seantero dunia tak akan melihat aksi pemain termahal dunia Gareth Bale pada musim panas mendatang. Penggemar Bale hanya akan melihat permainan Bale sepanjang musim ini di Real Madrid.

Selain Bale, yang juga akan melewatkan turnamen Piala Dunia sebagai penonton adalah Aaron Ramsey, rekan senegara Bale. Absennya Ramsey juga tak kalah disayangkan, mengingat performa pemain Arsenal ini yang tengah on fire di level klub.

Selain Bale dan Ramsey, nama beken lain dari Premier League yang sudah pasti absen adalah dua bintang Chelsea, Branislav Ivanovic dan Petr Cech. Bersama timnas masing-masing, Serbia dan Ceko, Ivanovic dan Cech hanya sanggup finis di posisi ketiga di Grup A dan B. Turut bergabung dengan Ivanovic di timnas Serbia adalah palang pintu Manchester United Nemanja Vidic.

Selain nama-nama di atas, masih ada nama bintang anyar Tottenham Christian Eriksen dan bek andalan Liverpool Daniel Agger (Denmark), bek muda berbakat Bayern Muenchen David Alaba (Austria), serta bomber Borussia Dortmund Robert Lewandowski (Polandia) yang sudah pasti masuk kotak bersama tim nasional masing-masing.

Nah, hasil undian play-off zona Eropa yang dilangsungkan di Zurich, Senin (21/10/2013), ini pun berpotensi membuat beberapa nama beken lain menyusul status Gareth Bale dkk sebagai penonton belaka di Piala Dunia 2014 nanti. Yang menjadi sorotan tentu hasil play-off yang mempertemukan Swedia dan Portugal.

Seperti diketahui, kedua tim ini memiliki dua bomber yang tak diragukan lagi kemampuannya dalam mencetak gol. Swedia memiliki sosok tersebut dalam diri Zlatan Ibrahimovic, sementara Portugal mempunyai ikon bernama Cristiano Ronaldo. Jika ingin lolos, Swedia dan Portugal harus "saling bunuh", yang artinya salah satu dari kedua pemain ini takkan bisa bersaing dengan bomber-bomber lain sebagai top scorer di Brasil nanti.

Yang juga terancam menyusul Bale adalah pemain terbaik Eropa, Franck Ribery. Sayap andalan Bayern Muenchen ini harus membawa Perancis melewati hadangan Ukraina pada babak play-off setelah kalah bersaing dengan juara bertahan Spanyol di Grup I. Pemain Bayern lain, Mario Mandzukic, pun menemui nasib serupa. Ia dan timnas Kroasia hanya menempati posisi runner-up di Grup A di bawah Belgia, dan akan meladeni tim kejutan Islandia.

Absennya pemain-pemain bintang di turnamen sekelas Piala Dunia memang bukanlah hal baru. Pemain legendaris, seperti Ryan Giggs, Ian Rush (keduanya dari Wales), Eric Cantona (Perancis), George Best (Irlandia Utara), George Weah (Liberia), hingga Alfredo di Stefano (Argentina), pun tak pernah mencicipi turnamen sepak bola terbesar sejagat itu. Alasannya bervariasi antara negara mereka yang memang gagal bersaing di kualifikasi, atau terlibat masalah sehingga gagal dipanggil ikut ke Piala Dunia.

Ronaldo, Ibra, dan Ribery tentu tak ingin bernasib seperti mereka. Hanya ada satu cara untuk tak mengikuti jejak Bale, Ramsey, maupun Lewandowski: bertarung habis-habisan pada babak play-off pertengahan November nanti.

Babak play-off akan dilaksanakan dengan sistem kandang dan tandang. Leg pertama akan berlangsung pada 15 November 2013, sementara leg kedua diadakan pada 19 November 2013.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Toni Kroos Raih Gelar Keenam Liga Champions: Ini Gila, Luar Biasa...

Toni Kroos Raih Gelar Keenam Liga Champions: Ini Gila, Luar Biasa...

Liga Champions
Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Sports
Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Liga Indonesia
Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Badminton
Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Liga Champions
Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Liga Champions
Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Liga Indonesia
Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Liga Champions
Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Liga Champions
5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

Liga Champions
Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Liga Champions
Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Liga Champions
HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com