Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/10/2013, 06:29 WIB
DORTMUND, KOMPAS.com — UEFA memutuskan memberlakukan sanksi skors tambahan kepada pelatih Borussia Dortmund Juergen Klopp, yang berlaku untuk pertandingan Liga Champions melawan Arsenal, 22 Oktober 2013. Dortmund mempertimbangkan pengajuan banding terhadap sanksi tersebut.

Klopp dikenai sanksi karena melakukan protes keras terhadap ofisial keempat Venancio Tome pada laga Liga Champions melawan Napoli, 18 September 2013. Ia kemudian absen pada laga melawan Marseille, 1 Oktober 2013.

"UEFA mengumumkan keputusan Komisi Disiplin UEFA menjatuhkan sanksi skors dua pertandingan kepada pelatih Juergen Klopp. Pelatih Borussia Dortmund itu diminta keluar lapangan pada pertandingan perdana fase grup Liga Champions melawan Napoli," ujar Dortmund.

"Klopp telah menjalani hukuman ini, ketika menyaksikan timnya menang 3-0 atas Marseille, pada Selasa (1/10/2013), dari tribun, sementara asistennya Zeljko Buvac mendampingi tim. Sesuai dengan keputusan UEFA, Klopp juga akan absen pada pertandingan Liga Champions Dortmund berikutnya, yaitu melawan Arsenal, pada 22 Oktober 2013."

"Banding bisa diajukan terhadap keputusan ini dan Borussia Dortmund mempertimbangkan untuk mengambil opsi tersebut," demikian pernyataan Dortmund.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com