Arsenal merupakan klub yang paling ngotot terhadap Suarez. The Gunners pernah dua kali melayangkan tawaran resmi meskipun pada akhirnya ditolak Liverpool.
Dalam tawaran terakhir, Arsenal siap menggelontorkan 40 juta poundsterling untuk Suarez. Arsenal merasa pihaknya tidak perlu menaikkan nominal harga untuk tawaran ketiga.
Rasa optimistis Arsenal membumbung setelah Suarez blak-blakan kepada Guardian, Selasa (6/8/2013). Suarez mengungkapkan, dirinya berhak meninggalkan Anfield seandainya Liverpool tak lolos ke Liga Champions sebagaimana yang dijanjikan klub pada tahun lalu.
Kemudian, salah satu klausul dalam kontrak Suarez menyebutkan Liverpool wajib memberitahunya jika ada penawaran yang melebihi angka 40 juta poundsterling. (LES)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.