Sejauh ini, Meriam London baru mendapatkan satu pemain baru, yakni Yaya Sanogo, yang diboyong gratis dari Auxerre pada bursa transfer musim panas ini.
Selain Sanogo, Arsenal sebetulnya mengincar penyerang-penyerang lain, di antaranya Gonzalo Higuain dan Luis Suarez. Namun, Arsenal terpaksa gigit jari setelah Higuain lebih memilih bergabung dengan Napoli. Sementara Arsenal juga masih kesulitan mendapatkan tanda tangan Suarez. Dua tawaran yang diajukan The Gunners ditolak mentah-mentah oleh Liverpool.
Hal ini membuat fans Arsenal mulai khawatir. Mereka mulai dibayang-bayangi kegagalan yang telah dirasakan selama delapan tahun terakhir.
Wenger meminta fans Arsenal tetap tenang meskipun klub nantinya tak mendapatkan tambahan pemain baru. Pelatih berkebangsaan Perancis itu menyatakan ia sedang berusaha meningkatkan kualitas timnya agar lebih tangguh.
"Kami sedang bekerja untuk meningkatkan skuad. Namun, kami memiliki pemain muda yang pernah mendapatkan sebuah kesempatan bermain di Premier League, seperti (Wojciech) Szczesny, (Carl) Jenkinson, (Alex Oxlade-Chamberlain, (Jack) Wilshere, (Aaron) Ramsey, dan (Theo) Walcott," jelas Wenger.
"Para pemain bisa memiliki ikatan spesial dan mereka sedang menuju ke level atas. Mereka bukan berada di atas bukit. Mereka akan lebih baik tahun depan dan itu mengapa saya yakin kami akan lebih kuat musim depan," sambungnya.
Wenger melihat Arsenal mulai tangguh setelah mampu menutup musim dengan berada di peringkat keempat. Padahal, The Gunners sempat terseok-seok pada awal musim.
"Kami mengakhiri musim dengan fantastis karena kami meraih delapan kemenangan dari sepuluh laga terakhir. Kami juga tampil baik pada pramusim. Target kami adalah mentransfer keyakinan untuk memulai awal musim dan penting bagi kami untuk melakukan start yang baik," beber Wenger. (SCN)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.