Dibandingkan Mata, kegemaran Oscar bermain tenis memang cukup mengejutkan. Oscar mengaku sudah menikmati permainan tenis sejak masih kecil, meski negaranya, Brasil, bukan merupakan negara yang cukup terkenal dalam olahraga tenis.
"Selain sepak bola, olahraga favoritku adalah tenis. Aku suka bermain dan menonton tenis. Aku cukup baik bermain tenis saat masih kecil dan kemampuanku di atas rata-rata hingga usia 16 tahun," jelas Oscar.
"Aku masih bermain tenis sampai saat ini jika ada kesempatan, meski tak sesering dahulu. Aku lebih sering menonton tenis melalui televisi, dan kadang menonton langsung turnamen-turnamen besar," lanjutnya.
"Petenis favoritku? Roger Federer," ungkap Oscar.
Tak mau kalah dengan Oscar, Mata juga diketahui memiliki hobi yang sama. Mata bisa dibilang lebih beruntung, karena mengaku sering berlatih tanding tenis dengan rekannya di Chelsea yang juga berasal dari Spanyol, Oriol Romeu.
"Aku selalu menjadi penggemar tenis. Aku dan Oriol kadang bermain bersama di kompleks latihan Chelsea. Saat masih kecil, aku lebih sering melawan pamanku. Aku berlatih tenis dengan serius, tetapi akhirnya aku justru memilih sepak bola," cerita Mata.
"Aku memiliki banyak petenis favorit, seperti Federer, Rafael Nadal, dan Novak Djokovic," bebernya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.