Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Andik: Kostum Radja Langka

Kompas.com - 19/06/2013, 22:36 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Pasca-pertandingan Jakarta All-Stars melawan tim nasional U-23, kedua kapten tim, yaitu Radja Nainggolan dan Andik Vermansah, bertukar seragam. Andik yang pernah mendapatkan seragam David Beckham ini pun mengaku girang bisa membawa pulang seragam pemain asal Cagliari tersebut.

"Ini langka ya, soalnya Radja kan baru pertama ke Indonesia lalu bertukar kostum. Kebetulan saya koleksi, sudah pernah juga dapat dari pemain lain, sekarang dari Radja," kata Andik diiringi tawa para awak media dalam konferensi pers seusai pertandingan, Rabu (19/6/2013).

Sementara itu, Radja mempunyai alasan yang lebih sederhana saat ditanya kenapa memilih Andik untuk diajak bertukar kostum. "It's from one best player for another best player," tukas Radja seraya tersenyum.

Tak hanya bertukar kostum, Andik pun mengaku bahwa dalam pertandingan tersebut ia bisa mencuri ilmu dari Radja. Namun, pemain berpostur mungil ini tak menampik bahwa timnas U-23 tak tampil maksimal.

"Mewakili teman-teman, kami banyak curi pengalaman dari pertandingan ini. Tapi memang dari cara main terlihat masih banyak yang mengandalkan ego, mungkin karena kita kurang main bersama. Soalnya kami memang baru gabung dua hari," tukas Andik.

Meskipun begitu, ia optimistis bahwa dalam seleksi SEA Games berikutnya tim U-23 bisa bermain lebih padu. Pertandingan melawan Jakarta All-Stars memang dirancang sebagai bagian dari seleksi menuju SEA Games. Direncanakan, tanggal 11 September 2013 tim U-23 sudah bisa memulai pemusatan latihan secara penuh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com