Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Del Bosque: Tak Ada Masalah antara Casillas-Arbeloa

Kompas.com - 11/06/2013, 18:04 WIB

KOMPAS.com — Pelatih tim nasional Spanyol, Vicente del Bosque, menepis kabar yang menyebutkan suasana di dalam timnya sedang kurang harmonis. Dia mengatakan, Spanyol siap menghadapi Piala Konfederasi karena riak kecil di dalam tim tak mempengaruhi persiapan mereka.

Dua pemain Real Madrid di timnas Spanyol, Iker Casillas dan Alvaro Arbeloa, sempat berseteru. Baru-baru ini, Arbeloa mengatakan bahwa para pemain Madrid seharusnya bertanggung jawab atas keputusan Jose Mourinho hengkang dari klub, dengan asumsi para pemain tak cocok dengan pelatih asal Portugal itu, termasuk Casillas.

Meskipun demikian, Del Bosque menegaskan bahwa tak ada masalah di antara kedua pemain. Timnas pun tak terpengaruh oleh apa yang terjadi, dan 23 pemain telah mempersiapkan diri dengan baik menghadapi Piala Konfederasi pada akhir pekan nanti.

"Saya tak melihat apa pun yang menyita perhatianku," ujar Del Bosque kepada para wartawan dalam jumpa pers pekan ini. "Mereka duduk di meja yang sama untuk makan; dan jika mereka mengalami perbedaan, maka itu tak mengejutkan karena hal itu terjadi di setiap ruang ganti."

"Tak ada kesatuan pikiran dalam segala hal. Ada 23 pemain yang memiliki pendapat masing-masing. Hubungan mereka tak memberikan efek terhadap keutuhan tim. Ketika mereka kemudian berada di klub, maka itu bukan urusanku."

Del Bosque juga mempertimbangkan skuadnya untuk pertandingan persahabatan melawan Irlandia pada Selasa (11/6/2013) malam waktu New York. Mantan pelatih Real Madrid ini mengatakan bahwa Victor Valdes akan menjadi starter, begitu juga dengan David Villa di sektor depan.

Pertandingan melawan Irlandia merupakan laga pemanasan kedua bagi Spanyol, sebelum terjun ke Piala Konfederasi di Brasil. Sebelumnya, La Furia Roja melawan Tahiti yang dimenangkan dengan skor tipis 2-1.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com