Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Betah, Suarez Ingin Tinggalkan Liverpool

Kompas.com - 31/05/2013, 21:39 WIB

KOMPAS.com - Striker Liverpool, Luis Suarez, yang menjadi incaran duo Madrid, Real Madrid dan Atletico Madrid, memberikan konfirmasi bahwa dirinya berniat angkat kaki dari Anfield pada bursa transfer musim panas ini. Mantan striker Ajax Amsterdam ini merasa tak betah karena perlakuan media.

Jika demikian, maka kabar ini sangat kontras dengan apa yang diberitakan sehari sebelumnya. Pada Kamis (30/5/2013), agen striker asal Uruguay tersebut, Pere Guardiola, mengatakan bahwa kliennya bahagia di Liverpool dan tak berencana pindah.

Suarez mengungkapkan keinginannya tersebut kepada media Uruguay ketika memperkuat tim nasional. Dalam kesempatan tersebut, striker yang kerab tersandung kontroversi selama tampil di Premier League ini mengaku tak betah lagi bermain di Inggris.

"Ini merupakan momen yang sulit bagiku. Pelatih dan para rekanku tahu bahwa mereka (media) tak memperlakukanku dengan baik," ujar pemain berusia 26 tahun tersebut seperti dikutip dari Football Espana, Jumat (31/5).

"Karena paparazzi saya tidak bisa pergi ke tamanku, saya tidak bisa pergi ke supermarket. Alasanku untuk pindah bukan karena uang. Ini karena keluargaku dan citraku. Saya tak merasa nyaman lagi di sini.

"Saya tahu, merupakan hal normal diikuti oleh media, tetapi ini keterlaluan. Semua hal bodoh mereka katakan, semua gambar, semua ejekan. Itu terjadi setiap hari dan tak ada (media) yang mendukungku.

"Mereka mengatakan tentang saya menjadi pemain terbaik di Inggris tetapi saya tahu itu takkan terjadi karena itulah cara mereka memperlakukanku. Dan tentang menggigit Branislav Ivanovic, itu saya akui merupakan kesalahanku, tetapi mereka terlalu berlebihan tentang itu."

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com