Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Djohar: Indonesia Akan Imbangi Belanda

Kompas.com - 17/05/2013, 18:12 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Ketua Umum PSSI Djohar Arifin Husin percaya diri, tim nasional Indonesia bisa mengimbangi Belanda pada laga uji coba di Jakarta, 7 Juni 2013. Meski bakal minim persiapan, Djohar optimistis pelatih Jacksen F Tiago bisa membuat tim yang kuat melawan Belanda.

Kemungkinan besar, pasukan Garuda baru akan memulai pemusatan latihan sekitar 3-4 hari jelang laga kontra De Oranje. Hal itu dilakukan karena padatnya kompetisi di Indonesia.

"Kami yakin Indonesia bisa mengimbangi permainan Belanda. Waktu itu, kami pernah menang lawan Ajax Amsterdam pada 1973-1974. Mereka kalah saat melawan PSMS. Makanya, kami harus optimistis timnas mampu tampil baik," jawab Djohar penuh percaya diri di Kantor PSSI, Jumat (17/5/2013).

"Saya percaya dan yakin para pemain tidak akan kesulitan untuk beradaptasi dengan skema permainan Jacksen. Saat ini, para pemain sedang ikut kompetisi. Tentunya stamina mereka sudah terjaga."

"Sebenarnya, waktu efektif untuk persiapan tim adalah sepuluh hari. Tapi, karena memang jadwal kompetisi yang padat, saya yakin dengan waktu tiga sampai empat hari sudah cukup untuk membentuk tim."

"Kami akui, pemain-pemain yang akan dibawa Belanda sangat jauh dari kekuatan timnas Indonesia. Namun, saya tetap yakin kami bisa mengimbangi mereka," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com