Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fergie Incar Kemenangan di Laga Ke-1.500

Kompas.com - 17/05/2013, 17:28 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com — Pelatih Manchester United Sir Alex Ferguson bertekad meraih kemenangan saat melawan West Bromwich Albion, di The Hawthorns, Minggu (19/5/2013). Laga itu terasa spesial karena pertandingan ke-1.500 bagi Fergie selama membesut "Setan Merah".

Fergie sudah menyatakan pensiun pada Rabu (8/5/2013) setelah pelatih berusia 71 tahun itu membesut "Setan Merah" selama 26 tahun. Sebagai penerus Fergie, MU menunjuk David Moyes. Pelatih Everton tersebut terpilih karena keahliannya dalam membina pemain muda.

Bagaimanapun, Fergie masih lapar kemenangan. Pelatih asal Skotlandia tersebut berharap timnya bisa meraih tiga angka melawan "The Baggies" yang merupakan laga pamungkas Fergie bersama Wayne Rooney dan kawan-kawan.  

"1.500 pertandingan. Itu luar biasa. West Brom fantastis. Setiap tim ingin meraih kemenangan pada laga kandang terakhirnya dan tentunya saya ingin meraih kemenangan lagi dibanding pekan lalu," kata Fergie.

Fergie menyatakan anak asuhnya dalam kondisi yang siap untuk pertandingan nanti. Namun, Fergie tak memungkiri akan melakukan beberapa perubahan dalam skuadnya.

"Anders (Lindegaard) akan berada di bawah mistar gawang. Saya tidak akan memainkan Rafael sehingga saya harus membuat keputusan mengenai bek kanan. Aku ingin memainkan Jones dan Evans sebagai bek tengah. Rio Ferdinand dan Nemanja Vidic akan berada di bangku cadangan. Saya tak sabar untuk ini. Ini akan menjadi skuad hebat," tutur Fergie. (SPR)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong Soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong Soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com