Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Takut Menangis, Mourinho Takkan Hadiri Perpisahan Fergie

Kompas.com - 11/05/2013, 05:12 WIB

MADRID, KOMPAS.com — Pelatih Real Madrid, Jose Mourinho, mengaku terkejut dan sedih mengenai keputusan Sir Alex Ferguson yang akan pensiun dari Manchester United pada akhir musim ini. Rasa kehilangan yang besar tersebut membuat Mourinho memilih takkan datang ke Old Trafford untuk menyaksikan laga melawan Swansea City, Minggu (12/5/2013), yang merupakan laga pamungkas Fergie di kandang Setan Merah.

"Tidak. Tentunya tidak. Saya tidak ingin menangis!" tegas Mourinho kepada SKY.

Mourinho mengetahui kabar pensiunnya Fergie setelah pelatih asal Skotlandia tersebut menghubunginya. Pelatih asal Portugal itu pun sempat gencar diberitakan menjadi pilihan pertama sebagai pengganti Fergie. Namun, menurut pemberitaan yang berkembang, Mourinho menolak tawaran MU karena keluarganya ingin tinggal di London.

MU kemudian memutuskan mengangkat pelatih Everton, David Moyes, untuk menangani MU selama enam tahun ke depan. Mourinho mengaku yakin Moyes bisa meraih kesuksesan di Old Trafford.

"Saya pikir David pilihan tepat. Saya senang kepada dia sebagai pribadi. Saya senang dengan karakternya sebagai manajer. Manchester United akan mendukung dia. Saya juga berharap Sir Alex hidup bahagia dan saya berharap David sukses dalam kariernya di Old Trafford," harapnya. (SKY)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com