Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekam Jejak Karier Ferguson

Kompas.com - 08/05/2013, 17:25 WIB

MANCHESTER, Kompas.com — Sir Alex Ferguson secara resmi mengumumkan bahwa dia akan pensiun pada akhir musim ini. Selama 27 tahun menangani Manchester United, pria asal Skolandia ini mempersembahkan 13 trofi Premier League serta sejumlah trofi bergengi lainnya, termasuk Liga Champions.

Berikut rekam jejak Ferguson

1941 — Lahir pada 31 Desember di Govan, Skotlandia.
1957 — Memulai kariernya sebagai pemain bola di klub Skotlandia, Queen's Park.
1966 — Menikah dengan Cathy.
1974 — Mengakhiri kariernya sebagai pemain bersama enam klub dan mengambilalih klub Skotlandia, East Stirling.
1978 — Menjadi manajer Aberdeen di divisi tertinggi Skotlandia, memenangi Liga Skotlandia untuk pertama kalinya pada 1981.
1983 — Memenangi Piala Winners Eropa setelah mengalahkan Real Madrid di final, dan menjadi Officer of the Order of the British Empire.
1985 — Mengambilalih sementara posisi manajer tim nasional Skotlandia setelah meninggalnya manajer Jock Stein pada 10 September.
1986 — Jadi pelatih Skotlandia di Piala Dunia, di mana mereka gagal melewati penyisihan grup.
1986 — Menjadi manajer Manchester United, menggantikan Ron Atkinson yang dipecat. Meninggalkan Aberdeen dengan raihan tiga gelar Skotlandia, empat Piala Skotlandia, satu Piala Liga, satu gelar Piala Winners Eropa dan satu trofi Piala Super Eropa.
1990 — Meraih trofi pertama di MU, Piala FA, setelah memenangi pertandingan final ulangan melawan Crystal Palace.
1991 — Memenangi Piala Winners Eropa setelah kalahkan Barcelona 2-1 di final.
1992 — Mendatangkan striker Perancis, Eric Cantona.
1993 — Untuk pertama kalinya meraih gelar Liga Premier bagi MU sejak 1967 dan menyabet gelar Manager of the Year.
1994 — Mempertahankan gelar Premier League dan juga menang Piala FA.
1995 — Meraih predikat Commander of the Order of the British Empire (di atas Officer of the Order of the British Empire).
1996 — Menceta hattrick Premier League, kali ini bersama para pemain muda seperti David Beckham, Ryan Giggs, Paul Scholes dan Gary Neville, yang terkenal dengan sebutan "Fergie's Fledglings."
1999 — Membuat sejarah dengan mencetak treble winners karena sukses menjuarai Premier League-Piala FA-Liga Champions. Teddy Sheringham dan Ole Gunnar Solskjaer menjadi pahlawan di final Liga Champions lewat gol di dua menit terakhir, ketika MU menang 2 -1 atas Bayern Muenchen.
2001 - Memecahkan rekor transfer di Inggris ketika mendatangkan gelandang Argentina, Juan Sebastian Veron, dengan harga 28 juga poundsterling.
2002 — Memutuskan untuk bertahan di MU setelah mengumumkan keputusan pensiun pada akhir musim. Tetapi akhirnya diakui bahwa pengumuman kepada publik itu merupakan sebuah "kehancuran".
2003 — Dikabarkan menendang sepatu bola ke wajah Beckham, yang menyebabkan luka di wajah gelandang tersebut. Beckham kemudian dijual ke Real Madrid pada musim panas, dan Ferguson membeli gelandang dari Sporting Lisbon, Cristiano Ronaldo.
2004 — Memang alat pemacu jantung.
2007 — Menggagalkan Chelsea meraih gelar ketiga secara beruntun di Premier League, dengan merengkuh trofi Premier League bersama MU untuk kesembilan kalinya.
2008 — Menjuarai Liga Champions untuk kedua kalinya setelah menang adu penalti lawan Chelsea, menyusul hasil 1-1; menjuarai Piala Dunia Antarklub.
2009 — Mendapat hukuman larangan mendampingi tim sebanyak empat pertandingan akibat komentarnya terhadap kebugaran wasit Alan Wiley.
2010 — Memenangi trofi keempat dan terakhir Piala Liga.
2011 — United memberikan nama di sayap utara stadion Old Trafford dengan nama Sir Alex Ferguson Stand.
2013 — Mengunci gelar Premier League untuk ke-13 kalinya, setelah musim sebelumnya kalah bersaing dengan Manchester City.

Ringkasan gelar-gelar yang diraih Ferguson

Premier League (13) — 1993, '94, '96, '97, '99, 2000, '01, '03, '07, '08, '09, '11, 13.
Piala FA (5) — 1990, '94, '96, '99, 2004.
Piala Liga (4) — 1992, 2006, '09, '10.
Liga Champions (2) — 1999, 2008.
Piala Dunia Antarklub — 2008.
Piala Super Eropa — 1992.
Piala Winners Eropa — 1991.
Piala Inter-Continental — 1999.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

    Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

    Timnas Indonesia
    Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

    Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

    Timnas Indonesia
    Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

    Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

    Liga Indonesia
    4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

    4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

    Liga Indonesia
    Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

    Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

    Liga Italia
    Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

    Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

    Liga Champions
    Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

    Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

    Badminton
    Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

    Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

    Timnas Indonesia
    Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

    Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

    Sports
    Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

    Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

    Timnas Indonesia
    Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

    Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

    Timnas Indonesia
    Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

    Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

    Internasional
    Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

    Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

    Badminton
    Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

    Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

    Badminton
    Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

    Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

    Badminton
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com