Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ferguson: Harusnya, Bale ke MU

Kompas.com - 04/05/2013, 14:39 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com - Kegemilangan Gareth Bale bersama Tottenham Hotspur membuat Manajer Manchester United (MU), Sir Alex Ferguson, membuka kembali ingatannya enam tahun silam. Saat itu, Ferguson merasa seharusnya Bale menjadi pemain MU, bukan Tottenham.

Pada akhir musim 2006-07, MU mendekati bintang muda Southampton, Bale, yang masih berusia 17 tahun. Akan tetapi, Ferguson akhirnya harus menelan pil pahit karena Bale lebih memilih bermain untuk Tottenham, yang datang menawar lebih telat dari MU. Dan, Bale kini menjadi bintang utama Tottenham dan baru saja terpilih sebagai Pemain Terbaik Inggris (PFA Player of the Year).

"Kami kecewa saat berada di Southampton pada 2007 lalu. Karena, kami datang lebih dahulu, namun setelah itu kubu Southampton tak pernah mengabarkan kami. Kami sangat kecewa dengan hal itu," tandas Ferguson.

"Bale adalah bek kiri ketika kami mencoba merekrutnya. Sampai, Harry (Redknapp) ke Tottenham mengubah Bale menjadi pemain sayap kiri," lanjutnya.

"Bale mengingatkan saya ketika kami menandatangani Lee Sharpe. Lee memiliki 'kaki enam', anak yang kurus langsing, tapi tiba-tiba ia seperti petinju kelas berat ringan asal Amerika Serikat. Bale mirip, cara ia berkembang secara fisik dalam dua tahun terakhir. Ia telah mengalami proses pendewasaan yang baik," tutur Ferguson.

Ferguson pun mengakui sepak terjang Bale musim ini. Manajer asal Skotlandia itu lantas membandingkan kiprah Bale dengan anak asuhnya di MU, Robin van Persie.

"Saya tidak berpikir Anda dapat membantah penghargaan yang ia dapat. Beberapa gol yang ia cetak tahun ini sungguh fantastis. Mungkin, Robin (van Persie) tak sedikit beruntung, karena tak mencetak gol," kata Ferguson.

"Gelar pemain terbaik pilihan pesepak bola Inggris berbeda. Saya pikir, penilaian telah berakhir sekitar Januari lalu. Saat itu, Bale terbang tinggi dan Robin sedang tidak bermain dalam performa terbaiknya," pungkas Ferguson.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com