Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pique: Suporter dan Messi Penting untuk Barca

Kompas.com - 30/04/2013, 23:38 WIB

BARCELONA, KOMPAS.com - Bek Barcelona, Gerard Pique, menilai timnya punya pengalaman dan kemampuan meraih hasil yang dibutuhkan untuk masuk final Liga Champions, saat melakoni leg kedua semifinal melawan Bayern Muenchen, di Camp Nou, Rabu (1/5/2013).

Barcelona akan tampil dengan bekal kekalahan 0-4 pada leg pertama. Dengan begitu, untuk masuk final, mereka harus memenangi leg kedua dengan skor minimal 5-0.

"Sepak bola adalah permainan yang mengandalkan situasi psikologis. Besok kami punya 90 menit untuk menghantam mereka secara psikologis dengan bantuan para suporter. Mereka bisa saja mencetak satu gol, yang berarti keadaan akan lebih berat buat kami. Namun, kami yakin bisa membalikkan situasi. Untuk meningkatkan kepercayaan diri, kami harus mencetak gol sesegera mungkin," jelas Pique.

"Kami harus menguasai bola dan bermain cepat. Sebelumnya kami sudah membuktikan bisa mengalahkan tim mana pun dalam situasi apa pun. Kami butuh dukungan fans dan mencoba tidak memikirkan bahwa kami sudah tersingkir. Kami harus menemukan situasi yang tepat untuk memenangi pertandingan. Jika semua berjalan sesuai harapan kami, kami bisa melakukannya."

"Kami sudah punya cukup banyak pekerjaan untuk bermain bagus dan menang. Jika kami punya cukup hasrat untuk menang, itu karena kami ingin memberikannya buat penggemar. Mereka mendukung kami dan kami ingin mempersembahkan kemenangan," tuturnya.

Pada tahun 2009, Barcelona pernah mengalahkan Bayern dengan skor 4-0. "Bayern yang ini berbeda. Mereka jauh lebih baik dibanding pada tahun 2009. Mereka jauh lebih kuat," tukas Pique.

Pada leg pertama, pemain terbaik dunia Lionel Messi, dinilai sejumlah kalangan tak tampil maksimal. Meski begitu, menurut Pique, semua yang berkaitan dengan Barcelona tak pernah meragukan Messi.

"Kami mengerti pentingnya Messi buat kami. Dia yang terbaik di dunia, dan bisa memilikinya dalam tim adalah hal terbaik yang bisa terjadi pada sebuah tim. Kami butuh semua pemain, terutama Messi," kata Pique.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

    Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

    Badminton
    Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

    Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

    Badminton
    Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

    Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

    Badminton
    Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

    Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

    Badminton
    Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

    Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

    Timnas Indonesia
    Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

    Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

    Sports
    Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

    Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

    Badminton
    'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

    "Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

    Timnas Indonesia
    Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

    Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

    Timnas Indonesia
    Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

    Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

    Badminton
    Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

    Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

    Sports
    Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

    Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

    Badminton
    Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

    Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

    Timnas Indonesia
    Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

    Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

    Internasional
    Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

    Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

    Badminton
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com