Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beckenbauer Bantah Pernyataan Kemungkinan Barca Curang

Kompas.com - 30/04/2013, 03:03 WIB

BERLIN, KOMPAS.com — Legenda sepak bola Jerman sekaligus Presiden Kehormatan Bayern Muenchen, Franz Beckenbauer, membantah pernyataannya bahwa Barcelona bisa curang. Menurutnya, pernyataannya tentang leg kedua semifinal Liga Champions antara Barcelona lawan Bayern Muenchen itu telah disalahartikan oleh media massa.

Barcelona akan menjamu Bayern di Stadion Camp Nou, Rabu atau Kamis (2/5/2013) dini hari WIB. Barca memiliki tugas berat. Sebab, mereka sudah kalah 0-4 di leg pertama. Sehingga, Lionel Messi dkk minimal harus menang dengan selisih lima gol untuk bisa lolos ke final.

Sebelumnya, seperti diberitakan Bild, Beckenbauer mengatakan, "Mereka (Barca) akan menggunakan semua metode, apa pun yang dibolehkan atau dilarang. Mereka akan mempertahankan diri karena kebanggaan mereka telah terluka."

Namun, Beckenbauer kemudian membantah pernyataan itu. Menurutnya, "Saya hanya mengatakan bahwa Barca akan melakukan apa yang bisa dilakukan untuk lolos ke final, tapi bukan tindakan ilegal."

"Ketika saya mengatakan bahwa mereka akan menggunakan apa pun yang dimiliki, yang saya maksud mereka akan melakukan tekanan kepada lawannya, sesuatu yang normal di lapangan. Ini sesuatu yang biasa saya lakukan sebagai pemain dan selama saya menjadi pelatih," lanjutnya.

Beckenbauer merupakan pemain yang sukses bersama Bayern Muenchen. Di timnas Jerman, ia pernah berperan menjuarai Piala Dunia 1974. Sebagai pelatih, ia juga pernah sukses membawa Jerman juara Piala Dunia 1990.

"Barca adalah salah satu klub terbesar dan paling jujur di dunia dan mereka memiliki semua rasa hormat saya. Saya yakin bahwa fair play akan dijunjung tinggi pada laga Rabu itu. Kedua tim akan melakukan segala yang mungkin untuk lolos ke final. Itulah yang saya maksudkan," tegasnya. (RTR)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Liga Champions
HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Liga Champions
Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Internasional
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

Liga Indonesia
Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Liga Champions
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Badminton
Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Motogp
Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Liga Champions
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Badminton
Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Sports
BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

Liga Indonesia
Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com