MADRID, KOMPAS.com - Bek Real Madrid, Ricardo Carvalho, optimistis skuadnya mampu membalikkan keadaan untuk menang atas Borussia Dortmund dan melaju ke final Liga Champions. Meski tidak mudah, menurutnya, Madrid bisa mencetak tiga gol pada leg kedua di Santiago Bernabeu, Selasa (30/4/2013).
Pada leg pertama di Signal Iduna Park, Madrid takluk 1-4 dari Dortmund. Dengan begitu, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan mau tidak mau harus menang dengan selisih tiga gol jika ingin lolos ke Wembley.
"Kami harus bermain pada level yang bisa kami lakukan dan kami bisa mencetak gol karena kami mempunyai pemain-pemain berkualitas. Tetapi, kami juga harus bertahan dengan baik," ujar Carvalho.
"Ini akan menjadi laga sulit karena mereka (Dortmund) mempunyai pemain-pemain yang bagus dan juga bisa mencetak gol. Tetapi, kami bisa mencetak tiga gol nanti," tambah pemain asal Portugal tersebut.
"Kami tahu seberapa penting pertandingan ini bagi klub dan kami akan memberikan segalanya dalam lapangan pada Selasa. Kami juga harus bermain dengan intensitas tinggi," tegasnya kemudian.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanKunjungi kanal-kanal Sonora.id
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.