Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Roura: Messi Tunjukkan Kualitasnya

Kompas.com - 28/04/2013, 03:23 WIB

BARCELONA, KOMPAS.com - Asisten pelatih Barcelona, Jordi Roura, memuji penampilan Lionel Messi yang menjadi inspirasi timnya saat melawan Athletic Bilbao di Stadion San Mames dalam lanjutan Liga BBVA, Sabtu atau Minggu (28/4/2013) dini hari WIB. Bermain sejak menit ke-59, ia menyelamatkan Barca dari kekalahan, bahkan sempat membawa timnya unggul sebelum akhirnya dipaksa Bilbao bermain imbang 2-2.

Pada laga itu, Barca tertinggal lebih dulu oleh gol Markel Susaeta pada menit ke-27. Messi kemudian diturunkan di babak kedua. Ia dengan gocekan manis melwati tiga lawan, langsung mencetak gol dan membuat kedudukan imbang 1-1. Bahkan, Messi kemudian membuat assist buat gol Alexis Sanchez di menit ke-69. Sayang, di menit akhir, Barca kebobolan oleh gol Ander Herrera.

Meski begitu, laga itu menunjukkan betapa pentingnya peran Messi. Ia turun dan langsung membuat perubahan.

"Leo (Messi) adalah pemain terbaik dunia. Leo dalam kondisi baik. Dia berlatih sangat bagus dan benar-benar membantu kami. Harapannya, dia terus membaik dan kembali fit 100 persen dan mencapai puncak kekuatannya lagi," harap Roura.

Roura menyatakan kecewa karena timnya hanya meraih nilai satu. "Menyedihkan kami hanya bisa bermain imbang. Kami gagal mencetak gol ketiga. Sayang sekali kami gagal meraih nilai tiga," sesal Roura.

"Kami bermain imbang di lapangan yang sangat menyulitkan. Kami datang ke sini dengan tekad meraih nilai tiga dan memperdekat gelar juara," tandasnya. (GL)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kroasia Vs Italia: Lupakan Kesempurnaan Spanyol, Azzurri Harus Bangkit

Kroasia Vs Italia: Lupakan Kesempurnaan Spanyol, Azzurri Harus Bangkit

Internasional
Modal Argentina untuk Pertahankan Gelar Juara Copa America 2024

Modal Argentina untuk Pertahankan Gelar Juara Copa America 2024

Internasional
Pilih Ketum, Munas PBSI Digelar Agustus 2024

Pilih Ketum, Munas PBSI Digelar Agustus 2024

Badminton
Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Internasional
Electric PLN Pupus Harapan Juara Bertahan Bandung BJB ke Final Four Proliga 2024

Electric PLN Pupus Harapan Juara Bertahan Bandung BJB ke Final Four Proliga 2024

Sports
Daftar Top Skor Euro 2024: Penyerang Georgia dan Jerman Teratas

Daftar Top Skor Euro 2024: Penyerang Georgia dan Jerman Teratas

Internasional
Jadwal Euro 2024: Laga Terakhir Fase Grup, Dibuka Swiss Vs Jerman

Jadwal Euro 2024: Laga Terakhir Fase Grup, Dibuka Swiss Vs Jerman

Internasional
Momen Assist Ronaldo, Aksi Spektakuler untuk Akademi Sepak Bola Dunia

Momen Assist Ronaldo, Aksi Spektakuler untuk Akademi Sepak Bola Dunia

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Portugal Terbaru

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Portugal Terbaru

Internasional
Hasil Euro 2024: Portugal Menang ke 16 Besar, Belgia 3 Poin Perdana

Hasil Euro 2024: Portugal Menang ke 16 Besar, Belgia 3 Poin Perdana

Internasional
Saat Laga Turkiye Vs Portugal Terhenti 4 Kali karena Fans Ronaldo, Alarm Keamanan

Saat Laga Turkiye Vs Portugal Terhenti 4 Kali karena Fans Ronaldo, Alarm Keamanan

Internasional
Hasil Belgia Vs Romania 2-0, Tendangan Monster Kiper Bikin Assist bagi De Bruyne

Hasil Belgia Vs Romania 2-0, Tendangan Monster Kiper Bikin Assist bagi De Bruyne

Internasional
Cristiano Ronaldo Raja Piala Eropa, Rekor Keterlibatan Gol

Cristiano Ronaldo Raja Piala Eropa, Rekor Keterlibatan Gol

Internasional
Lionel Messi Ikon Dunia, Bawa Perubahan yang Menguntungkan MLS

Lionel Messi Ikon Dunia, Bawa Perubahan yang Menguntungkan MLS

Internasional
Mbappe Dua Gol lawan Tim Cadangan Paderborn, Adaptasi dengan Masker

Mbappe Dua Gol lawan Tim Cadangan Paderborn, Adaptasi dengan Masker

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com