Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Basis "Fans" Terbesar di Asia, Indonesia Penting bagi Liverpool

Kompas.com - 25/04/2013, 16:47 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Klub sepak bola asal Inggris, Liverpool, merasa senang dapat bertanding melawan skuad Indonesia pada laga persahabatan di Jakarta, 20 Juli 2013. The Reds ingin berbagi pengalaman dengan para Liverpudlian di Indonesia sebagai negara dengan jumlah penggemar terbanyak di Asia.

Kunjungan Liverpool ke Tanah Air ini merupakan rangkaian tur di Asia jelang musim 2013. Lawatan ini pun merupakan kunjungan pertama Steven Gerrard dan kawan-kawan ke Indonesia.

Chief Media Officer Liverpool Matthew Baxter mengatakan, salah satu alasan kunjungan Liverpool ini adalah karena Indonesia memiliki basis suporter terbesar di Asia. Oleh karena itu, ia menilai pertandingan tersebut merupakan laga penting bagi skuad The Reds.

"Sebelumnya kita sudah mengunjungi beberapa negara di Asia, tapi baru kali ini kita berkunjung ke Indonesia. Kami sangat bangga bisa mengunjungi Indonesia karena kurang lebih ada 1,5 juta orang yang menjadi fans Liverpool berasal dari Indonesia," ujar Baxter saat jumpa pers di Jakarta, Kamis (25/4/2013).

Selama di Jakarta, Liverpool tidak hanya melakoni laga persahabatan versus skuad Indonesia, tetapi juga akan melakukan beberapa kegiatan bersama komunitas. Salah satunya adalah meet and greet dengan para penggemar.

Pemain legendaris Liverpool, Ian Rush, mengatakan sangat senang bisa menyapa penggemar The Reds di Jakarta pada Juli mendatang. Menurut pria berusia 51 tahun tersebut, skuad Liverpool akan serius untuk berlatih menjelang bergulirnya Premier League musim depan.

"Para pemain akan tiba sejak 16 Juli di Indonesia. Mereka akan menjalani serangkaian program, seperti latihan, meet and greet, dan tentunya pertandingan uji coba," kata Rush.

Duel persahabatan kedua tim akan berlangsung pada Sabtu (20/7/2013). Tiket pertandingan dapat dibeli mulai 11 Mei 2013 melalui situs web www.myticket.co.id.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com