Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kohler: Dortmund Bisa Taklukkan Madrid

Kompas.com - 23/04/2013, 16:18 WIB

DORTMUND, KOMPAS.com — Juergen Kohler mengatakan, Borussia Dortmund bisa menaklukkan Real Madrid di semifinal Liga Champions. Bahkan, katanya, Dortmund bisa mengulang sukses menjuarai kompetisi itu seperti pada 1997.

Kohler merupakan mantan bek Dortmund. Ia menjadi salah satu pilar Dortmund kala menjuarai Liga Champions 1997.

"Musim ini Dortmund sudah membuktikan bahwa mereka bisa mengalahkan Madrid. Real Madrid sangat kuat di depan. Kelemahan mereka di lini pertahanan," beber Kohler kepada kantor berita DPA.

Kohler merujuk pada pertemuan kedua tim di babak penyisihan Grup D. Kala bertandang di kandang Dortmund, Madrid dipaksa menyerah 1-2, sedangkan pada laga kedua di Madrid berakhir imbang 2-2.

"Dortmund sangat kuat di sektor penyerangan. Saya yakin mereka memiliki peluang bagus untuk menang di semifinal. Madrid merupakan salah satu dari tiga tim terbesar di dunia bersama Barcelona dan Bayern Muenchen. Selalu spesial bermain melawan tim besar," kata Kohler.

Ia juga menyarankan agar Dortmund memberikan pengawasan khusus kepada Cristiano Ronaldo. Menurutnya, ia pemain berpengaruh yang harus dimatikan.

"Ronaldo hidup dengan kecepatannya. Jika membiarkannya menguasai bola dan datang di sepertiga lapangan terakhir, ia sulit dihentikan. Namun, ketika tak memiliki ruang, ia akan merasa tak nyaman. Ini sesuatu yang sudah Anda lihat. Dia tak seperti Lionel Messi karena tak terlalu bagus dalam mendribel bola," jelasnya.

"Bagi saya, dia pemain hebat. Dia masuk dalam daftar lima pemain top dunia dan mungkin paling lengkap. Dia pemain yang diinginkan semua tim. Namun, Messi yang terbaik dan lebih efektif," tandasnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com