Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benitez Ingin Bungkam Liverpool di Anfield

Kompas.com - 19/04/2013, 00:46 WIB

LONDON, KOMPAS.com — Pelatih Chelsea, Rafael Benitez, mengaku berharap anak-anak didiknya mengalahkan Liverpool pada lanjutan Premier League di Stadion Anfield, Minggu (21/4/2013). Meskipun mengaku merasa masih mempunyai ikatan emosional istimewa dengan Liverpool, Benitez menyatakan fokus menyiapkan pasukannya meraih poin penuh di Anfield.

Benitez pernah sukses ketika membesut Liverpool. Melatih The Reds sejak 2004, ia langsung membawa klub itu menjuarai Liga Champions pada musim 2004-2005. Belum lama ini, Benitez menyatakan akan selalu terbuka terhadap kemungkinan kembali melatih The Reds.

"Liverpool adalah tempat di mana keluarga saya tinggal. Saya berada di sana selama enam tahun dan mempunyai kenangan yang sangat indah. Saya tidak dapat menutup-nutupi bahwa saya sangat senang kembali ke sana (Anfield) dan bertemu dengan teman-teman lama," ungkap Benitez.

"Saya tidak ingin terlalu banyak memikirkan tentang (kenangan di Liverpool) pertandingan Minggu nanti. Hal utama adalah tetap berada di tiga besar dan apa yang saya inginkan adalah kemenangan di Liverpool."

"Setelah itu, saya berharap mereka selalu mendapatkan yang terbaik dan jika mereka dapat memenangkan seluruh pertandingan hingga akhir musim, itu akan sangat luar biasa. Tetapi, sebagai profesional, saya yakin mereka akan mencoba memenangkan pertandingan dan begitu juga dengan kami," tuturnya.

Chelsea saat ini berada di peringkat tiga klasemen sementara Premier League dengan poin 61 dari total 32 pertandingan, unggul satu angka dari Arsenal di posisi keempat yang sudah melakoni 33 laga. Sementara itu, Liverpool ada di peringkat ketujuh dengan nilai 50.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Liga Champions
Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Internasional
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

Liga Indonesia
Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Liga Champions
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Badminton
Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Motogp
Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Liga Champions
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Badminton
Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Sports
BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

Liga Indonesia
Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com