Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Cadangan Mulai Menampakkan Kemajuan

Kompas.com - 08/04/2013, 23:11 WIB

PEMAIN cadangan yang wajib dimainkan di Liga Kompas Gramedia U-14 musim 2013 dinilai mengalami kemajuan. Bahkan, para pemain cadangan terpantau lebih berkembang daripada pemain inti.

Kebolehan para pemain cadangan salah satunya terlihat dalam laga antara SSB Annisa Pratama dan SSB Laskar Muda pada pekan ke-14, Minggu (7/4/2013), di Stadion GOR Ciracas, Jakarta. Pemain cadangan Annisa Pratama banyak yang menjadi starter. Meski pada babak pertama mereka tertinggal satu gol, SSB asal Depok ini berhasil membawa pulang poin penuh dengan kemenangan 2-1.

Pelatih Anissa Pratama Gilang Ramadhan mengakui, pemain cadangan di timnya mengalami kemajuan pesat. Mereka termotivasi menunjukkan kemampuan terbaik. ”Beberapa pemain cadangan justru lebih berkembang daripada pemain inti. Secara keseluruhan, kesenjangan kemampuan sudah sangat tipis,” ujar Gilang.

Selama ini, lanjut Gilang, para pemain cadangan diberi porsi perhatian lebih, misalnya dengan program latihan individu di luar jadwal latihan reguler. Latihan tetap dibimbing pelatih. Selain itu, pemain juga diminta berlatih mandiri.

Gilang menjelaskan, timnya menerapkan sistem promosi dan degradasi. Setiap pemain diberi kesempatan untuk berkompetisi secara sehat dalam menunjukkan kemampuan. Sejauh ini, sistem berjalan dengan baik dan berdampak positif pada peningkatan kemampuan pemain.

”Kalau ada pemain yang mengalami kesulitan, kami beri pengertian dan motivasi untuk tampil maksimal. Tujuannya agar anak-anak mendapat pemahaman dan pengalaman tentang sepak bola. Bagi saya, menang bukan hal utama, itu hanya bonus,” ujar Gilang.

Pelatih SSB ASIOP Apacinti Ansori tidak membedakan secara tegas pemain inti dan cadangan. ”Semua pemain yang dilampirkan di daftar susunan pemain adalah pemain inti,” ujar Ansori.

Ansori mengakui, semua pemain mengalami kemajuan. Siapa pemain yang lebih dahulu diturunkan hanyalah strategi. Semua pemain berkontribusi terhadap tim.

Menurut pelatih SSB Kabomania Nana Hernawan, kemajuan pesat pemain cadangan ataupun inti tampak saat latihan ataupun saat laga. ”Mereka menangkap maksud pelatih dan saya kira ini tanda kemajuan,” kata Nana.

Termotivasi

Para pemain cadangan merasa senang dan termotivasi mengeluarkan kemampuan terbaik dalam setiap laga karena tahu mereka akan turun gelanggang. ”Dalam setiap latihan, saya selalu bekerja keras biar masuk pemain inti,” ujar pemain Annisa Pratama Dhika Alwi Thabrani.

Pemain bertahan ASIOP yang berstatus cadangan, Fardhan Wijaya Kosasih, juga termotivasi. Fardhan menyumbang satu gol untuk kemenangan timnya atas SSB Mandiri Jaya Bogor, 4-1.

”Instruksi pelatih adalah bermain yang baik dan saya lakukan itu,” ujar pemain bernomor punggung 15 ini. (K01/K11/WAD)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com