Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bantuan Hukum untuk Masalah Tunggakan Gaji Pelatih

Kompas.com - 02/04/2013, 17:18 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Asosiasi Pelatih Sepak Bola Indonesia (APSI), menyatakan siap membantu setiap pelatih yang mengalami masalah tunggakan gaji dari klubnya masing-masing. Ketua APSI, GH Sutedjo, mengaku sudah melakukan inventarisasi sejumlah masalah yang menyangkut kontrak antara pelatih dengan klub.

"Sejak 2012 kami mulai aktif. Data-data pelatih kami masih menggunakan data yang dimiliki PSSI. Setelah data lengkap, kami ingin meneliti bunyi kontrak antara pelatih dan klub," ujar Sutedjo di Jakarta, Selasa (2/4/2013).

Sutedjo mengatakan, setelah meneliti kontrak tersebut, APSI siap memberi bantuan kepada pelatih yang memiliki permalasahan soal kontraknya dengan klub. Ia mengaku, APSI sendiri saat ini memiliki divisi advokasi yang diisi oleh pakar-pakar hukum untuk menangani masalah tersebut.

Menurut Sutedjo, saat ini sejumlah klub memang sering keteteran masalah dana karena masih kesulitan mencari sponsor yang dapat membantu untuk melunasi sejumlah gaji pelatih tersebut. Oleh karena itu, lanjutnya, APSI akan mendorong para klub itu agar bisa semakin mandiri mencari sponsor.

"Kami juga akan mendorong setiap klub-klub bermasalah itu agar membenahi manajemennya. Kami juga menjadi mitra PSSI. Jadi kami siap membantu mereka," kata Sutedjo.

Terkait dengan tunggakan PSSI terhadap staf dan pelatih timnas, Sutedjo mengatakan, APSI juga bersedia memberikan bantuan hukum. Namun, hal yang harus dilakukan pihaknya saat ini adalah meneliti terlebih dahulu kontrak antara pelatih timnas dengan PSSI.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com