SANTIAGO DE CHILE, KOMPAS.com — Penyerang Uruguay, Luis Suarez, kembali berulah saat melawan Cile pada lanjutan Pra-Piala Dunia Zona Amerika Selatan, Selasa (26/3/2013). Striker kontroversial itu tertangkap kamera memukul wajah bek Cile, Gonzalo Jara, pada pertandingan tersebut.
Insiden pemukulan itu terjadi pada menit ke-33, ketika Uruguay mendapatkan tendangan pojok. Sebelum tendangan pojok itu dimulai, Suarez terlihat dorong-dorongan dengan Jara, yang sempat mempertanyakan tindakan penyerang Liverpool itu kepada wasit.
Sesaat sebelum tendangan pojok itu dieksekusi, Suarez terlihat seperti melayangkan tangan kanannya ke wajah bek asal Nottingham Forest tersebut. Insiden itu pun kemudian terekam jelas ketika kamera televisi menayangkan ulang pemukulan tersebut.
Kejadian itu memang luput dari pandangan wasit, Nestor Pitana, karena berlangsung sangat cepat. Apalagi, Jara terlihat tidak terjatuh setelah insiden itu. Wasit asal Argentina itu hanya memberi kartu kuning terhadap Suarez karena melakukan protes.
Meski begitu, FIFA memastikan pihaknya masih akan mengumpulkan laporan seusai pertandingan yang berakhir 2-0 untuk Uruguay itu. Jika terbukti bersalah, Suarez akan terancam sanksi di pertandingan internasional.
Video Suarez pukul Jara
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanDapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.