Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Pemain, BTN Takkan Intervensi Blanco

Kompas.com - 16/03/2013, 18:07 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Isran Noor, mengatakan akan menyerahkan sepenuhnya proses seleksi pemain tim nasional Indonesia kepada Pelatih Luis Manuel Blanco. BTN, kata Isran, tidak akan melakukan intervensi terhadap pelatih asal Argentina itu untuk menyeleksi pemain-pemainnya.

"Jadi, ya, kalau memang pemain dianggap dia (Blanco) tidak bisa diatur, kami tidak boleh mengintervensi. Saya tidak akan ikut campur dalam (pengambilan) keputusan pelatih. Biar dia saja yang memutuskan," ujar Isran kepada Kompas.com di Jakarta, Sabtu (16/3/2013).

Sebelumnya, sebanyak 21 pemain Indonesia Super League (ISL) dianggap berhenti berlatih sebelum waktunya pada sesi latihan Jumat (15/3/2013). Pada Jumat siang, Blanco diberitakan telah mencoret 14 dari 21 nama pemain tersebut. Meski begitu, Blanco membantah dirinya telah mencoret sejumlah pemain yang baru bergabung dengan pelatnas di Jakarta, Kamis (14/3/2013). Sejumlah pemain itu pun dipersilakan kembali mengikuti latihan bersama rekan-rekannya pada Senin (18/3/2013).

Isran menambahkan, proses seleksi pemain timnas itu akan mulai dilakukan Blanco dalam beberapa hari ke depan. Menurut Isran, yang juga politisi Partai Demokrat itu, setidaknya pada 19 Maret mendatang, Blanco sudah menentukan susunan skuad inti timnas untuk melawan Arab Saudi.

"Pemain-pemain tidak ada yang dicoret gara-gara masalah kemarin, semuanya masih bergabung di Jakarta. Kita akan serahkan ini semua kepada Blanco. Mau pemain itu dia pilih atau tidak pun itu keputusannya. Kita tidak boleh campur tangan," tegas Isran.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Badminton
AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

Liga Italia
Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com