Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ponaryo Beberkan Kronologi Pemecatan Pemain

Kompas.com - 15/03/2013, 21:39 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Gelandang Sriwijaya FC, Ponaryo Astaman, mengklarifikasi pemberitaan yang beredar pada Jumat (15/3/2013) siang. Mewakili para pemain tim nasional Indonesia yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan nasional (pelatnas), Ponaryo membeberkan kronologi kejadian yang terjadi saat sesi latihan pada Jumat pagi.

Sebelumnya, sebanyak 21 pemain Indonesia Super League (ISL) dianggap menyelesaikan latihan sebelum batas waktu yang ditentukan. Pada Jumat siang, pelatih Indonesia, Luis Manuel Blanco, memutuskan mencoret 14 dari 21 pemain tersebut. Tetapi, Ponaryo ingin meluruskan kejadian yang sebenarnya. Ia bersama rekan-rekannya yang lain merasa tersudut karena dianggap telah mangkir berlatih dan tak menuruti instruksi pelatih.

"Kejadian sebenarnya, para pemain dari ISL menyampaikan kepada pelatih bahwa kami lelah saat ini karena waktunya mepet antara jadwal timnas dan laga ISL. Respons asisten pelatih (Jorge Di Gregorio) adalah menyuruh joging selama 30 menit untuk pemain ISL. Saat ingin mulai, kami dipanggil pelatih (Luis Manuel Blanco). Ditanyakan lelah, lalu kami membenarkan bahwa kami kelelahan," kata Ponaryo di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Jumat (15/3/2013).

"Kami semua sudah berlatih dengan banyak pelatih. Kami kelelahan karena waktu bertanding yang mepet. Pelatih bertanya siapa saja yang main (di ISL) kemarin. Kemudian, pelatih menyuruh kami kembali ke hotel, nanti sore kami disuruh mengikuti latihan bersama-sama. Setelah itu, kami mengikuti instruksi pelatih."

"Kalau ada pemain ISL yang tak ikut bertanding, yakni para pemain Arema Indonesia dan Persib Bandung, mereka tetap berlatih karena tak kelelahan. Laga kedua tim itu ditunda," lanjutnya.

"Tak ada niat kami untuk walk out sama sekali. Tadi sore, saya tanyakan kepada pelatih apakah benar pelatih menyatakan kami walk out? Mereka menjawab tidak," tegas Ponaryo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com