Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kolektivitas, Kunci Semen Padang

Kompas.com - 06/03/2013, 03:39 WIB

Padang, Kompas - Semen Padang meraih poin maksimal setelah membungkam tamunya, Warriors FC, 3-1 (2-1), dalam laga Grup E Piala AFC 2013 di Stadion Haji Agus Salim, Kota Padang, Sumatera Barat. Serangan bergelombang dari seluruh lini menjadi bukti pernyataan arsitek ”Kabau Sirah”, Jafri Sastra, yang sehari sebelumnya menjanjikan akan mengandalkan kolektivitas permainan.

Serangan yang diramu dari kaki ke kaki mengalir lancar dari sayap kanan, di mana Elie Aiboy beroperasi, sambil sesekali meluncur lewat sodoran Esteban Vizcarra yang bermain di sayap kiri. Nafsu menyerang bahkan terlihat pada pemain belakang Hengki Ardiles yang kerap menggiring bola hingga masuk ke lini pertahanan lawan.

Itu belum termasuk agresivitas Edward Wilson Junior dan Titus ”Tibo” Bonai yang berulang kali membuat kiper Hassan bin Abdullah Sunny memperingatkan pemain belakang timnya. Hal itu terjadi meski hingga lima belas menit pertama, kedua tim belum menemukan pola menyerang yang tepat.

Namun, momentum pada menit ke-17, saat Elie Aiboy mengarahkan bola ke gawang yang disambut Edward Wilson hingga menjadi gol ke gawang Hassan, mengubah segalanya. Sejak saat itu, permainan seolah menjadi milik tuan rumah.

Pada laga itu, apresiasi patut diberikan kepada pemain tengah Semen Padang, Vendry Mofu, yang sering masuk hingga ke jantung pertahanan tim tamu. Ia juga beberapa kali melepaskan tendangan keras yang mengarah langsung ke kiper.

Setelah beberapa kali percobaan, Mofu akhirnya berhasil menambah keunggulan timnya pada menit ke-20. Mofu memang tampil agresif.

Gol ketiga Semen Padang dicetak Nur Iskandar setelah sebelumnya Warriors memperkecil selisih melalui gol Tatsuro Inui.

Seusai laga, Mofu mengatakan, ia sangat termotivasi mencetak gol karena saat mewakili Indonesia menghadapi Singapura di ajang Piala Suzuki AFF 2012 belum berkesempatan mencetak gol.

Pelatih Warriors V Selvaraj mengatakan, momentum meraih poin lepas setelah Wilson lebih dahulu mencetak gol bagi Semen Padang. Selain itu, cuaca panas juga menyulitkan timnya. (ink)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com