MILAN, KOMPAS.com — Berita yang beredar di Portugal memberi sinyal, Luis Figo akan menggantikan peran Andrea Stramaccioni sebagai Pelatih Inter Milan.
Seperti dilansir situs jogo.pt, Senin (18/2/2013), Inter akan melakukan pergantian pelatih sebelum berlaga melawan seteru sekotanya, AC Milan, akhir pekan ini. Kekalahan akan membuat Stramaccioni tersingkir dan Figo yang akan menjadi suksesornya hingga akhir musim.
Saat ini, eks pemain Real Madrid dan Barcelona itu adalah anggota dewan petinggi I Nerazzurri, klub Italia yang pernah diperkuatnya.
Kontan, kabar itu membawa ketidakpastian setelah Inter dihancurkan tuan rumah Fiorentina 1-4, Minggu (17/2/2013). Tak pelak, posisi Il Biscione berada di papan kelima dan terancam La Viola yang hanya berbeda satu angka di bawahnya. Namun, Presiden Massimo Moratti masih menyatakan kepercayaannya terhadap Stramaccioni menyusul hasil minor tersebut.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.