Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditahan Parma, Juventus Kian Didekati Lazio

Kompas.com - 13/01/2013, 22:56 WIB

PARMA, KOMPAS.com - Parma sukses menahan il capolista Juventus 1-1 dalam laga giornata ke-22 Serie-A di Stadion Ennio Tardini, Minggu (13/1/2013).

Parma mendapatkan peluang pertama melalui Gabriel Paletta pada menit keempat. Namun, sepakan kaki kanannya dari luar kotak penalti masih melebar.

Tak berapa lama, Juventus membalas. Umpan Sebastian Giovinco mengarah kepada Fabio Quagliarella. Eks bomber Udinese itu berusaha melepas tembakan kaki kiri dari luar kotak 16, namun masih melenceng ke sebelah kanan gawang Antonio Mirante.

Pada menit ke-10, Quagliarella mendapatkan kesempatan kembali melepas tembakan jarak jauh, berkat sodoran Paul Pogba. Kali ini, bola hasil sepakan kaki kanannya malah melebar ke sebelah kiri jala Parma.

Jelang 20 menit, striker Parma Ishak Belfodil mendapatkan peluang dari bola kiriman Marco Marchionni. Sepakannya dari sudut kanan kotak penalti mengarah tepat ke gawang Juventus, namun Gianluigi Buffon tampil gemilang mementahkannya.

Pada menit ke-34, Belfodil kembali mendapatkan peluang. Dari jarak dekat ia melesatkan tembakan, namun bola masih dapat diblok.

Semenit kemudian, giliran Stephan Lichsteiner mendapatkan peluang berkat umpan lambung Quagliarella. Dan, sepakannya dari sudut sempit masih dapat dimentahkan Mirante.

Enam menit jelang jeda, Mirante kembali tampil gemilang setelah mementahkan sepakan bebas Andrea Pirlo yang mengarah ke sebelah pojok kiri atas gawangnya.

Tak berapa lama, Mirante kembali melakukan penyelamatan cemerlang, menyusul tembakan Simone Padoin dari luar kotak penalti Parma, setelah mendapatkan sodoran Giovinco.

Hingga turun minum, skor tanpa gol tak berubah ketika peluit jeda ditiupkan arbitro Andrea De Marco.

Tujuh menit setelah turun minum, Juventus mampu unggul lebih dulu. Berawal dari sebuah sepakan bebas di depan kotak penalti Parma, Pirlo melesakkan bola ke sebelah kanan atas gawang Parma dan Mirante pun terpedaya.

I Gialloblu tak patah arang. Kendati beberapa kali sempat mendapatkan tekanan berat dari Si Nyonya Besar, pasukan Roberto Donadoni juga sanggup membalas.

Hingga akhirnya, melalui serangan balik yang cepat, Gabriel Paletta mengirimkan bola kepada Nicola Sansone. Tanpa ampun, ia pun melepas tembakan dari sudut kanan luar kotak penalti I Bianconeri dan bola pun melesak masuk ke pojok kiri gawang Buffon.

Hingga peluit panjang ditiupkan, skor 1-1 pun bertahan.

Juventus masih kokoh di puncak klasemen Serie-A dengan koleksi 45 poin. Namun, keunggulan poinnya terpangkas hanya menjadi dua angka, setelah Lazio sanggup menang 2-0 atas Atalanta pada saat yang bersamaan.

Sementara Parma berada pada posisi kesembilan, setelah meraih poin ke-30-nya di Ennio Tardini.

Susunan Pemain
Parma (3-5-2):
83-Antonio Mirante; 5-Cristian Zaccardo, 13-Fabiano Santacroce, 29-Gabriel Paletta; 7-Jonathan Ludovic Biabiany, 10-Jamie Valdes, 16-Marco Parolo, 18-Massimo Gobbi, 32-Marco Marchionni (20-Afriyie Acquah 82); 9-Ishak Belfodil, 11-Carvalho De Oliveira Amauri (21-Nicola Sansone 69)
Pelatih: Roberto Donadoni

Juventus (3-5-2): 1-Gianluigi Buffon; 4-Martin Caceres, 15-Andrea Barzagli, 19-Leonardo Bonucci; 6-Paul Pogba, 20-Simone Padoin (11-Paolo De Ceglie 65), 21-Andrea Pirlo, 23-Arturo Vidal, 26-Stephan Lichtsteiner; 12-Sebastian Giovinco, 27-Fabio Quagliarella (9-Mirko Vucinic 69)
Pelatih: Antonio Conte

Wasit: Andrea De Marco

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Timnas Indonesia
Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Olahraga
Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Timnas Indonesia
Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Olahraga
Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com